Komisi I DPRD Kabupaten Cirebon Bahas Persiapan Pilwu Bersama DPMD

- 6 Februari 2023, 14:36 WIB
Komisi I DPRD Kabupaten Cirebon bersama DPMD rapat bersama membahas Pilwu.
Komisi I DPRD Kabupaten Cirebon bersama DPMD rapat bersama membahas Pilwu. /Ismail Kabar Cirebon/

KABARCIREBON- Pemilihan Kuwu (Pilwu) serentak 2023 di Kabupaten Cirebon digelar Oktober mendatang. Waktunya, masih belum pasti. Komisi I DPRD pun mengundang Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) membahas persiapan pilwu.

Anggota Komisi I DPRD Kabupaten Cirebon, Junaedi mengatakan, dari aspek legalitas sampai kebijakan peraturan dan keputusan bupati belum ada. Hanya saja, konsultasi dengan bupati sudah dilakukan secara lisan. Dan ada komitmen bahwa pilwu serentak tetap digelar di 2023.

"Kita undang DPMD dalam rapat kerja itu karena ingin mendengar tindak lanjut terkait surat edaran dari Kemendagri tertanggal 14 Januari perihal pilwu serentak yang memberikan kebebasan melaksanakan atau menunda pilwu," kata Junaedi usai rapat kerja dengan DPMD, Senin (6/2/2023).

Baca Juga: Perkembangan Peternakan Memprihatinkan, Komisi II DPRD Kabupaten Cirebon Kunjungi Balitnak Kementan RI

Menurutnya, dalam rapat itu juga, DPMD lebih banyak menyampaikan draf serta langkah-langkah menuju pelaksanaan pilwu. Seperti tahapan akan dimulai bulan Juni, untuk pembentukan tim tingkat kabupaten. Juli pembentukan tim desa.

Agustus masuk tahap penjaringan bakal calon kuwu. September seleksi akademis, dan pencoblosannya di Oktober 2023. Untuk konsep teknisnya nanti, ada dua usulan. Apakah seperti di pilwu 2021 lalu, di mana TPS disebar. Yang satu TPS 500 orang.

Atau menambahkan satu TPS menjadi 600 orang. Sehingga, ada pengurangan TPS.

Baca Juga: Targetkan Sekolah Unggulan, Kadisdik : Tidak Ada Kepala Sekolah yang Diam dan Ongkang-ongkang Saja

"Nah yang pengurangan TPS ini bajetnya bisa dialokasikan untuk honor panitia. Tapi itukan baru konsep. Belum matang," ungkap politikus PKS itu.

Menurutnya, dipilih dalam pelaksanaan pilwu di Oktober itu lantaran November 2023 sudah masuk tahapan kampanye pemilu serentak 2024. Artinya di bulan Oktober semua tahapan pilwu selesai sampai pada penetapan Kuwu terpilih.

Halaman:

Editor: Fanny Crisna Matahari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x