Jimust: Pemda Harus Lakukan Pemetaan Ketersediaan ASN yang Penuhi Syarat Jadi Pj Bupati

- 20 Maret 2023, 17:50 WIB
Ketua Fraksi PDIP DPRD Kabupaten Cirebon, H Mustofa.
Ketua Fraksi PDIP DPRD Kabupaten Cirebon, H Mustofa. /IST/
KABARCIREBON- Statement Ketua DPRD Kabupaten Cirebon, Mohamad Luthfi kaitan dengan pengisian penjabat (Pj) Bupati Cirebon, berbeda dengan Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD setempat, H Mustofa.
 
Menurut pria yang akrab disapa Jimust ini, mengingat akhir-akhir ini wacana pengangkatan Pj Bupati di periode 2022-2024 sangat massif, karena dianggap tidak dapat disamakan dengan pengangkatan di masa-masa sebelumnya, maka ia perlu mengingatkan pihak eksekutif.
 
Sebab, menurutnya, Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) RI tengah melakukan kajian untuk  membuat mekanisme baru lewat aturan teknis agar kaitan pengangkatan Pj Bupati nantinya bisa lebih akuntabel. 
 
 
"Oleh karena itu, sambil menunggu kajian tersebut Pemerintah Daerah harus melakukan pemetaan perihal ketersediaan ASN yang memenuhi syarat untuk menjadi Pj Bupati," kata Jimust, Senin (20/3/2023).
 
Serta, kata dia, terkait peningkatan kapasitas para ASN yang memenuhi syarat menjadi Pj Bupati Cirebon pun perlu dilakukan pihak eksekutif. Karena menurutnya, Pj Bupati harus orang yang mampu menciptakan stabilitas politik dan keamanan daerah yang rawan bergejolak, terutama ketika masuk masa Pemilu 2024 nanti. 
 
"Kebijakan mengangkat Pj Bupati mesti  diimplementasikan dengan sebaik-baiknya. Agar yang memiliki kewenangan produknya (Pj Bupati, Red) harus bisa menjaga marwah dan tujuannya," kata Jimust.
 
 
Karena menurut dia, kehadiran pemimpin daerah adalah ASN yang semestinya dapat bekerja secara profesional dan terbebas dari berbagai kepentingan pribadi dan kelompok. 
 
"Serta mampu melepaskan diri dari kepentingan politik tertentu dan partai mana pun," ujar Jimust.
 
Diberitakan sebelumnya, Ketua DPRD Kabupaten Cirebon, H Mohamad Luthfi memberi clue, kaitan rekomendasi dari legislatif nanti yang dipersiapkan untuk menduduki posisi Pj Bupati Cirebon. Menurutnya, ada tiga nama eselon II dengan awalan huruf vokal semua yang dipersiapkan dan diprioritaskan pihaknya.
 
 
Politisi PKB ini menjelaskan, kaitan dengan akhir masa jabatan (AMJ) Bupati Cirebon dan rekomendasi pihaknya untuk siapa yang nanti menduduki posisi Pj Bupati, ia mengaku sudah mulai menghitungnya bersama dengan teman-teman di lembaganya.
 
Ia menyakini, hasil obrolan tersebut dari tiga nama disebut, kemungkinan akan direstui DPRD. Meski ia enggan menyebutkan secara jelas siapa saja eselon II itu, tapi ia membeberkan kisi-kisi orang yang dimaksud awalan huruf vokal semua. 
 
"Hasil obrolan bersama teman-teman di DPRD, sejauh ini mengarah ke tiga nama yang akan kita persiapkan. Inisialnya, huruf awalnya huruf vokal semua," kata Luthfi, Minggu (19/3/2023).(Ismail)

Editor: Fanny Crisna Matahari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x