Luar Biasa, Puluhan Siswa SMAN 1 Sindang Indramayu Ini Diterima Sejumlah PTN Ternama di Pulau Jawa

- 5 Mei 2023, 10:00 WIB
Ilustrasi perguruan tinggi terbaik./alumni.telkomuniversity.ac.id
Ilustrasi perguruan tinggi terbaik./alumni.telkomuniversity.ac.id /

KABARCIREBON - Sebanyak 42 siswa kelas XII SMAN 1 Sindang (SASI) Kabupaten Indramayu tahun akademik 2022/2023 dinyatakan lulus Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) dan Seleksi Prestasi Akademik Nasional Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (SPAN PTKIN) 2023 dan diterima di perguruan tinggi negeri (PTN) ternama di pulau Jawa. 

Hal itu diungkapkan Kepala SMAN 1 Sindang, Setyo Adisapto melalui Wakasek Bidang Kurikulum, Yati Mulyati usai pelepasan 430 siswa kelas XII SMAN 1 Sindang, Kamis (4/5/2023).

Ia menyebutkan, 42 siswa tersebut tersebar di ITB sebanyak 11 siswa, UPI 5 siswa, Undip 4 siswa, Polindra 4 siswa, Unsoed 2 siswa, IPB dan IAIN Cirebon sebanyak 2 siswa.

Baca Juga: Siapkan Diri Kalian Anak Muda Cirebon, Ini ada Kompetisi Mobile Legends Behadiah Puluhan Juta Rupiah

Kemudian di UGM, UB, Unpad, Unair, Unud, UM, Untidar, Polines, Untirta, ISI Yogyakarta, UIN Purwokerto dan UIN Semarang masing-masing 1 siswa.

"Alhamdulillah, jumlah siswa yang diterima di PTN ternama di Pulau Jawa kali ini cukup banyak dan mengalami peningkatan dari tahun sebelumnya," ucapnya.
       
Menurutnya, 430 siswa kelas XII yang dilepas tahun ini, terdiri dari 251 siswa IPA, 144 siswa IPS dan 35 siswa Bahasa. Kemudian pengumuman kelulusan akan dilaksanakan pada Jumat (5/5/2023).

Baca Juga: Pegawai Rutan Bandung Raih 3 Medali di Kejuaraan Dunia Kempo di Portugal

Halaman:

Editor: Epih Pahlapi

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x