Pepep Saeful Hidayat: Selamat Melaksanakan Pilkades Serentak 2024 di Majalengka

- 27 Mei 2023, 14:40 WIB
Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat, H Pepep Saepul Hidayat
Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat, H Pepep Saepul Hidayat /IST /

KABARCIREBON - Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak tahun 2024 di Kabupaten Majalengka Sabtu (27/5/2023) digelar. Tercatat ada 64 desa dari 23 kecamatan menggelar pesta demokrasi di tingkat desa tersebut.

Pilkades Serentak 2024 di Kabupaten Majalengka sendiri melibatkan puluhan desa dan ribuan pemilih. Pelaksanaan ini juga menjadi bukti nyata bahwa Kabupaten Majalengka mampu menjalankan demokrasi dengan baik dan menghasilkan pemimpin desa yang berkualitas.

Berbagai harapan datang dari berbagai elemen masyarakat. Tak terkecuali datang dari Anggota DPRD Jawa Barat H Pepep Saeful Hidayat.

Baca Juga: Pendaftaran Gratis Calon Anggota Bawaslu Kota/Kabupaten Periode 2023-2028 Mulai Dibuka

Pada kesempatan itu politisi PPP ini turut menyaksikan langsung proses demokrasi yang berjalan dengan tertib dan aman. Ia pun sangat mengapresiasi partisipasi aktif masyarakat dalam Pilkades ini, dan menunjukan masyarakat Majalengka telah menunjukkan kematangan politik yang tinggi.

Dengan semangat partisipasi yang tinggi dari masyarakat, diharapkan Kabupaten Majalengka akan terus mengalami kemajuan dan menjadi contoh inspiratif bagi daerah lain dalam menjalankan pesta demokrasi yang sehat dan berkualitas.

Halaman:

Editor: Fanny Crisna Matahari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x