Update Kebakaran Hebat Terminal Plumpang, Jokowi Perintahkan Relokasi Warga yang Terdampak Insiden Tersebut

- 5 Maret 2023, 22:12 WIB
Kebakaran dahsyat terjadi di Depo BBM Pertamina Plumpang Jakarta Utara
Kebakaran dahsyat terjadi di Depo BBM Pertamina Plumpang Jakarta Utara /Karawangpost/Instagram/@lenamarlena97

KABARCIREBON - Masih kaitannya dengan insiden kebakaran hebat Terminal Bahan Bakar Minyak (BBM) Plumpang milik PT Pertaminan (Persero), Presiden Joko Widodo (Jokowi) memberikan perintah langsung kepada Menteri BUMN Erick Tohir beserta Pejabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono untuk mencarikan solusi terbaiknya atas insiden kebakaran hebat Terminal BBM Plumpang tersebut.

"Saya sudah memerintahkan Menteri BUMN dan Pejabat Gubernur agar segera mencarikan solusi atas insiden di Terminal BBM Plumpang, terlebih ini juga bagian dari zona yang berbahaya," ungkap Jokowi saat meninjau posko korban kebakaran Terminal BBM Plumpang, Jakarta Utara pada Minggu 5 Maret 2023.

"Kita juga tidak bisa kalau harus meninggalkan seperti ini, namun harus ada solusinya. Bisa saja Terminal Plumpang ini digeser ke reklamasi atau warganya yang digeser ke relokasi," tambah Jokowi.

Presiden Jokowi meninjau posko pengungsian kebakaran TBBM Pertamina Plumpang, di RPTRA Rasela, Rawa Badak Selatan, Jakarta, Minggu (05/03/2023)/BPMI Setpres/Laily Rachev
Presiden Jokowi meninjau posko pengungsian kebakaran TBBM Pertamina Plumpang, di RPTRA Rasela, Rawa Badak Selatan, Jakarta, Minggu (05/03/2023)/BPMI Setpres/Laily Rachev

Baca Juga: Inilah Rute dan Rundown Kegiatan Kirab Merah Putih dan Silaturahmi Kebangsaan, Senin 6 Maret 2023

Jokowi juga meminta dari apa yang ia sampaikannya itu, relokasi warga yang terimbasnya agar segera diputuskan Menteri BUMN, Pejabat Gubernur DKI Jakarta, dan Pertamina.

"Ini harus segera diputuskan sehari dua hari oleh Menteri BUMN, Gubernur, dan Pertaminan sehingga solusinya menjadi lebih jelas," katanya.

Jokowi juga menilai, jika warga yang menempati pemukiman yang berlokasi pada sekitar Terminal BBM Plumpang milik Pertamina itu berada pada zona yang sangat berbahaya.

Baca Juga: Ini Dia 3 Rekomendasi Mie Koclok di Cirebon yang Bikin Anda Ketagihan

Halaman:

Editor: Epih Pahlapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x