Membanggakan, Pengprov Sebut Taekwondo Indonesia Kota Cirebon Penyumbang Atlet untuk Jawa Barat

- 20 Agustus 2023, 21:08 WIB
Dua atlet taekwondo Kota Cirebon saat mengikuti UKT di gedung Pemuda Kota Cirebon, Minggu (20/8/2023
Dua atlet taekwondo Kota Cirebon saat mengikuti UKT di gedung Pemuda Kota Cirebon, Minggu (20/8/2023 /Foto/Jaka/KC/

KABARCIREBON- Pengurus Provinsi (Pengprov) Taekwondo Indonesia (TI) Jawa Barat (Jabar) menyebutkan bahwa Pengcab TI Kota Cirebon sebagai salah satu penyumbang atlet taekwondo ke Jawa Barat.

Hal tersebut, diungkapkan Pengprov TI Jawa Barat bidang Ujian Kenaikan Tingkat (UKT), Master Eri Jauhari, usai dirinya mengidentifikasi 322 peserta UKT sabuk putih sampai merah strip 1 (geup 10 sampai geup 2) se-Kota Cirebon.

Program UKT triwulanan Pengcab TI Kota Cirebon sendiri, digelar di gedung Pemuda Kota Cirebon, Minggu 20 Agustus 2023.

Baca Juga: Didukung Penuh Suporter, Lomba Agustusan SMA Negeri di Kota Cirebon Ini Berlangsung Seru

"Saya datang ke Pengcab TI Kota Cirebon mengidentifikasi sejauh mana kualitas dan kuantitas taekwondoin. Cikal bakal atlet identifikasinya dari ujian ini, ternyata Alhamdulillah disini salah satu Pengcab penyumbang atau penyuplai atlet taekwondo ke Jawa Barat baik yang Poomsae maupun Kyorugi," kata Master Eri.

Usai mengidentifikasi Taekwondoin Kota Cirebon, pengurus KONI Kota Tasikmalaya tersebut telah melihat dan merekomendasikan sejumlah taekwondoin yang punya potensi di Poomsae maupun Kyorugi. Namun, keputusannya ia kembalikan lagi keputusannya kepada Pengcab TI Kota Cirebon.

"Terserah Pengcab, Pengcab yang mengembangkan. Posisi Kota Cirebon untuk Pengprov sangat strategis, sehingga perhatian kesini sangat diprioritaskan karena memang banyak atlet yang disumbangkan dari sini ke Jawa Barat," ujar Master Eri.

Baca Juga: Ribuan Warga Ikuti Jalan Sehat yang Digelar Bacaleg Partai NasDem Kota Cirebon

Halaman:

Editor: Epih Pahlapi

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x