MG Motors Resmi Launching SUV terbaru New HS untuk Bersaing Dengan Honda HR-V

- 26 Januari 2023, 02:34 WIB
Siluet mobil baru dari MG Motor Indonesia yang akan diluncurkan hari ini, Rabu 25 Januari 2023 .
Siluet mobil baru dari MG Motor Indonesia yang akan diluncurkan hari ini, Rabu 25 Januari 2023 . /MG Motor Indonesia/

KABARCIREBON - Pasar Otomotif di Indonesia saat ini mulai diramaikan dengan kehadiran SUV teranyarnya dari Morris Garage (MG) Motors Indonesia, yang digadang-gadang bakalan menjadi pesaing berat Honda HR-V.

MG pada Rabu (25/1/2023) resmi melaunching SUV terbarunya atau facelift New HS di Jakarta untuk membidik pasar anak muda.

"All New HS mulai sekarang ini unitnya sudah reddy di beberapa daerah di Indonesia, siap dipesan tanpa harus inden," ujar Marketing and PR Director MG Motors Indonesia Arief Syarifudin sebagimana yang dilansir kabarcirebon.com dari Antara.

Baca Juga: OJK Tuntaskan Sebanyak 99 Kasus Jasa Keuangan: Dari 78nya Perkara Kasus Perbankan

Dari sisi desain, SUV ini memiliki perubahan yang cukup signifikan dan kentara lebih sangar.

Begitu juga pada lampu full LED dengan desain model lmpu sein terbaru serta Digital Flaming Grille membuat tampak depan dari SUV 5 penumpang ini lebih memiliki karakter yang lebih tegas.

New HS juga memiliki dimensi panjang 4,574 mm, lebal 1.876 tinggi 1.664 mm dengan jarak sumbu roda 2.720 mm.

Baca Juga: Inilah Hadis Anjuran Gunakan Surat Pendek Ketika Jadi Imam Salat

Meski tampak pada tampilan belakangnya tidak banyak mengalmi ubahan, namun pada SUV ini telah terpasang desain pelek baru, Rotating Tomahawk Alloy Wheels dengan varian ukuran 17 dan 18 inci.

Tersedia dalam empat warna pilihan, yakni Metal Ash Grey, Black Knight, ScarletRed serta Arctic White.

Halaman:

Editor: Epih Pahlapi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x