Kapolda Jabar: Kawal Suksesi Mudik dan Balik Lebaran

- 20 April 2022, 19:58 WIB

KABARCIREBON- Guna memastikan kesiapan dalam menghadapi arus mudik Lebaran, Kapolda Jabar, Irjen Suntana, melakukan pengecekan di berbagai daerah termasuk di Kabupaten Cirebon. Khusus di wilayah pantura Jawa Barat, Kapolda  melaksanakan peninjauan di Pos Pelayanan Weru, Kabupaten Cirebon,  Selasa (19/4/2022).

“Wilayah Jawa Barat yang akan dipadati pemudik salahsatunya di Cirebon.  Karena ini jalur perlintasan penghubung antara Jabar dan Jateng, sehingga persiapannya harus matang,” kata Suntana.

Ia menyebutkan, pengecekan yang dilakukan mulai dari  kesiapan pos pengamanan dan pos pelayanan serta kesiapan anggota. Nantinya, semua yang tergabung dalam sandi Operasi Ketupat Lodaya tahun 2022 akan turun bersama-sama dalam mengawal suksesi arus mudik dan balik tahun ini. 

“Nantinya semua akan kerjasama. Sejak H-7 kami pastikan di wilayah hukum Polda Jabar  siap mengawal arus mudik dan balik tahun ini,” ungkapnya.

Kepala Dishub Kabupaten Cirebon, Imam Ustadi, menuturkan, forum lalu lintas bakal mendirikan sembilan titik posko mudik yang tersebar diseluruh wilayah Kabupaten Cirebon. Pendirian posko tersebut, guna memberi rasa aman dan nyaman para pemudik yang melintas di wilayahnya.

Halaman:

Editor: Asep Iswayanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x