Pendaftaran Calon Ketua KONI Ditutup, Berkas 5 Balon Bakal Diverifikasi

- 23 Mei 2023, 18:04 WIB
H Asdullah Anwar (kanan) saat menyerahkan berkas pendaftaran kepada panitia Musorkan KONI Kabupaten Cirebon, di kantor KONI setempat, Selasa (23/5/2023). Ada lima balon yang menyerahkan berkas hingga waktu berakhir.
H Asdullah Anwar (kanan) saat menyerahkan berkas pendaftaran kepada panitia Musorkan KONI Kabupaten Cirebon, di kantor KONI setempat, Selasa (23/5/2023). Ada lima balon yang menyerahkan berkas hingga waktu berakhir. /IST /

KABARCIREBON - Panitia Musyawarah Olahraga Kabupaten (Musorkab) KONI Kabupaten Cirebon telah menutup pendaftaran calon ketua KONI. Hasilnya ada lima bakal calon (Balon) yang telah menyerahkan berkas pendaftaran. Selanjutnya berkas tersebut bakal diverifikasi panitia.

Meski saat pengambilan formulir pendaftaran ada enam orang, tetapi hingga waktu penyerahan berkas pendaftaran hanya lima orang, yakni Niko Bhineko Murahmanto, H. Arief Rahman Hakim, Surnita Sandi Wiranata, H Asdullah dan Sutardi Raharja.

Sementara untuk Eris Setiadi dipastikan tidak dapat mengikuti proses selanjutnya dikarenakan sampai batas waktu yang telah ditentukan tidak mengembalikan berkas pendaftaran.

Baca Juga: Daftar Caleg, Kuwu dan Perangkat Desa di Lemahabang Kabupaten Cirebon Mengundurkan Diri

"Sampai dengan berakhir waktu pengembalian berkas pendaftaran tidak semua mengembalikan hanya ada 5 Balon yang mengembalikan," ujar ketua Steering Committee (SC) Musorkab KONI Cirebon, Didin Jaenudin, saat dikonfirmasi, Selasa (23/5/2023).

Menurutnya, yang mempunyai peluang untuk memperebutkan ketua KONI Kabupaten Cirebon adalah lima orang yang sudah mengembalikan berkas pendaftaran tersebut. Ke lima Balon ini belum bisa dipastikan sebagai calon karena harus melewati tahapan verifikasi administrasi.

Halaman:

Editor: Fanny Crisna Matahari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x