Pantas Mobil Ini Banyak Dikoleksi Orang Cirebon, Ternyata Dulu Kendaraan Operasional Pasukan Tjakrabirawa

- 7 Juni 2024, 15:28 WIB
Mobil Hardtop BJ40
Mobil Hardtop BJ40 /Kabar Cirebon/ Youtube Opick Hamdan/

KABARCIREBON - Mobil Hardtop banyak dikoleksi orang Cirebon. Selain gagah dan perkasa di setiap medan jalan, selidik punya selidik, mobil tersebut ternyata merupakan kendaraan operasional pasukan elite tjakrabirawa.

Bukan hanya itu, hardtop juga merupakan kendaraan yang digunakan saat perang dunia kedua. Mobil tua itu juga mewarnai banyak sejarah di Indonesia. Pantas saja jika hardtop disebut mobil legend.

Mobil Legendaris

Wajar saja jika orang Cirebon banyak yang mengkoleksi mobil tersebut. Seperti mereka yang berprofesi sebagai dokter, polisi, wartawan, pengusaha, advokat, notaris, dan sejumlah profesi lainnya termasuk pejabat daerah.

Baca Juga: Dokter di Cirebon Ini Rela Kotor-kotoran Modifikasi Hardtop, Tak Disangka Mobil Legend Itu Ditawar Rp 350 Juta

Bahkan, mereka terhimpun dalam satu komunitas. Yakni Toyota Land Cruiser Indonesia (TLCI) Chapter #19 Cirebon yang diketuai dr. Zainal. Kegiatan mereka biasanya dilakukan pada hari libur Sabtu dan Minggu. Atau hari libur nasional.

Kegiatannya seperti touring, kemah, jambore, berjelajah ke daerah-daerah perbukitan, kegiatan social, dan banyak lagi. Anggota TLCI di Cirebon sendiri mencapai puluhan.

Hardtop bukanlah nama merek mobil. Namun, sebutan Toyota Land Cruiser keluaran tahun 1954 menggantikan Toyota Jeep BJ. Mobil tua ini merupakan salah satu mobil legendaris yang pernah ada di Indonesia, dan mewarnai perkembangan dunia otomotif.

Baca Juga: Orang Cirebon Ini Nekat Keluarkan Uang Rp 800 Juta Untuk Modifikasi Pick Up Jadul Jadi Hardtop Mewah

Mobil tersebut disebut hardtop dikarenakan atap dari Toyota Land Cruiser itu menggunakan bahan keras. Sehingga, disebutlah hardtop.

Kendaraan Militer

Meski, ada pula hardtop yang menggunakan bahan kanvas dan bisa buka tutup dengan mudah. Sehingga, cocok digunakan untuk apel gelar pasukan ataupun kampanye politik.

Halaman:

Editor: Muhammad Alif Santosa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah