Revitalisasi Unit RCC Optimalkan Pemenuhan Produksi BBM Nasional

- 16 April 2022, 09:57 WIB
SELURUH peralatan utama terpasang, proyek revitalisasi RCC siap optimalkan produksi Kilang Balongan Indramayu, Rabu (13/4/2022).*  Ist/KC
SELURUH peralatan utama terpasang, proyek revitalisasi RCC siap optimalkan produksi Kilang Balongan Indramayu, Rabu (13/4/2022).* Ist/KC

KABARCIREBON- Proyek Revitalisasi Unit Residue Catalytic Cracking (RCC) PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) Refinery Unit VI Balongan terus dikebut pengerjaannya. Langkah ini dilakukan untuk mengembalikan performa unit RCC yang sudah kurang optimal setelah beroperasi hampir 30 tahun.

General Manager Project Balongan, Nugroho mengungkapkan, proses penggantian peralatan seluruhnya berjalan aman menggunakan Giant Crane PT50 dengan mengutamakan aspek safety yang sangat ketat terhadap setiap pekerjaannya.

 “Alhamdulillah Cyclone dan Head Regenerator, yang merupakan bagian dari Regenerator RCC Kilang Balongan berhasil kami angkat tanpa menimbulkan insiden dan diganti dengan yang baru. Begitu juga saat mengganti Reaktor, Orifice Chamber, Riser dan Stack," katanya, Rabu (13/4/2022).

Menurutnya, kelima peralatan kritikal tersebut merupakan equipment inti unit RCC Kilang Balongan yang memiliki peranan penting dalam menghasilkan produk bernilai tinggi sekaligus sebagai penghasil margin RU VI.

Halaman:

Editor: Dandie Kabar Cirebon


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x