Ini Cara Anak Muda di Cirebon dan Priangan Timur Hadapi Perbedaan

- 4 Juni 2023, 18:14 WIB
Ratusan anak muda menghadiri Festival Persaudaraan Lintas Iman di Taman Budaya Hati Tersuci Cirebon, Kota Cirebon.
Ratusan anak muda menghadiri Festival Persaudaraan Lintas Iman di Taman Budaya Hati Tersuci Cirebon, Kota Cirebon. /Fanny Kabar Cirebon /

Hadir sebagai narasumber dalam gelar budaya tersebut yaitu Gus Ayub dari Buntet pesantren Cirebon, Romo Antonius Haryanto dari Cirebon dan Romo Mikael dari Ciamis. Refleksi budaya ini juga dihadiri oleh beberapa komunitas yang aktif dalam kegiatan lintas iman seperti Gusdurian Cirebon, Fahmina Institut Cirebon, Pelita (Pemuda Lintas Iman) Perdamaian, IPPNU kota dan kabupaten Cirebon, Komunitas Macan Ali Nuswantara, Inspiration House, Bobotoh Aswaja serta para pemuda lintas agama.

"Makna yang sangat besar bagi umat Islam berkesempatan membagi nilai Islam, yaitu Hablumminannas, yaitu manusia dalam bingkai ukhuwah. Secara kemanusiaan ini sangat penting, ini estafet dari nilai luhur orang tua kita yang ingin adanya perdamaian, mudah-mudahan dari acara ini kita bisa ambil hikmah untuk bekal melanjutkan kehidupan di atas perbedaan," ujar salah satu narasumber, Gus Ayub dari Buntet Pesantren.

Sementara Romo Haryanto berharap, melalui Festival Persaudaraan Lintas Iman ini, para pemuda semakin memiliki semangat nasionalisme, toleransi antar umat beragama, bersolidaritas sesama anak bangsa dan semakin berani berkolaborasi dengan berbagai pihak untuk berjalan bersama membangun Indonesia dalam sukacita hidup berbangsa.(Fanny)

 

Halaman:

Editor: Fanny Crisna Matahari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x