Tidak Menyangka, Bupati Kuningan Sangat Empati Memberi Sumbangan Untuk Masjid SMPN 1 Kalimanggis

- 6 Agustus 2023, 06:56 WIB
Sekretaris Disdikbud Kuningan, Rusmiadi (tengah) bersama Kepala SMPN 1 Kalimanggis, Wowo Wibawa mengangkat momolo untuk dipasangkan di masjid sekolah setempat.
Sekretaris Disdikbud Kuningan, Rusmiadi (tengah) bersama Kepala SMPN 1 Kalimanggis, Wowo Wibawa mengangkat momolo untuk dipasangkan di masjid sekolah setempat. /Iyan Irwandi/KC/

KABARCIREBON - Kepala SMPN 1 Kalimanggis Kecamatan Kalimanggis, Wowo Wibawa dibuat kaget.

Karena ketika tengah menjalankan ibadah salat Jumat di Masjid Sindangagung Kecamatan Sindangagung ternyata duduk berdampingan dengan Bupati Kuningan, H. Acep Purnama.

Tanpa disangka setelah melaksanakan salat wajib tersebut sempat berbincang-bincang dengan orang nomor satu di kota kuda.

Baca Juga: Wakil Bupati Bercita-Cita Ingin Menghadirkan Perguruan Tinggi Negeri di Kuningan

Namun kepala sekolah (Kepsek) yang akan pensiun awal Januari 2024, malah diberikan sumbangan untuk membantu pembangunan Masjid Baitul Mukhlisin SMPN 1 Kalimanggis.

"Gak nyangka, Pak Bupati apresiasi ke saya dan sangat empati sehingga memberi sumbangan untuk kelancaran pembangunan masjid sekolah," ujar Kepala SMPN 1 Kalimanggis, Wowo Wibawa, Minggu 6 Agustus 2023.

Ia membeberkan, masjid di sekolahnya tidak memenuhi kapasitas siswa yang berjumlah 650 orang karena hanya berukuran 8 x 8 meter saja sudah 15 tahun tidak tersentuh perbaikan.

Baca Juga: Makan Malam Bendahara Umum PPP dan Wagub Jabar Bersama Sandiaga Uno di Empal Gentong Haji Apud Cirebon

Bupati Kuningan, H. Acep Purnama (tengah) memberikan bantuan untuk pembangunan masjid SMPN 1 Kalimanggis.
Bupati Kuningan, H. Acep Purnama (tengah) memberikan bantuan untuk pembangunan masjid SMPN 1 Kalimanggis.

Halaman:

Editor: Iyan Irwandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x