PAC IPNU IPPNU Kecamatan Astanajapura Menggelar Latihan Kader Muda Ke-2

- 4 September 2023, 12:55 WIB
PAC IPNU IPPNU Kecamatan Astanajapura menggelar Lakmud ke-2.
PAC IPNU IPPNU Kecamatan Astanajapura menggelar Lakmud ke-2. /IST /

KABARCIREBON - Pimpinan Anak Cabang (PAC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Kecamatan Astanajapura, Kabupaten Cirebon, menggelar Latihan Kader Muda (Lakmud) yang ke-2 dengan tema 'Revolusi Kader Astanajapura yang Progresif, Militan dan Bertanggungjawab'.

Bertempat di kantor bersama Nahdlatul Ulama Desa Mertapada Wetan, Kecamatan Astanajapura, Kabupaten Cirebon, pada Jum'at-Minggu (1-3 September 2023).

Acara ini diikuti oleh 30 peserta yang akan menjadi kader IPNU IPPNU serta dihadiri oleh tamu undangan seperti Ketua PC IPNU IPPNU Kabupaten Cirebon, MWC NU Astanajapura, Pembina PAC IPNU IPPNU Astanajapura, Demisioner PAC IPNU IPPNU Astanajapura dan Banom-Banom NU se-Kecamatan Astanajapura.

Baca Juga: Polri Kerahkan 1.679 Personel untuk Pengamanan KTT ASEAN

Ketua Pelaksana Abdul Hakim menyampaikan, setelah mengikuti latihan kader muda, mereka dapat menjadi kader yang progresif, militan dan bertanggungjawab.

"Saya mengucapkan terimakasih kepada tamu undangan, panitia dan peserta yang telah hadir dan ikut menyukseskan acara pengkaderan tingkat Lakmud, semoga setelah mengikuti kegiatan ini dapat mengamalkan ilmunya dengan baik," ujarnya.

Ketua PAC IPPNU Astanajapura, Salza Izza Farida juga menyampaikan bahwa PAC IPNU IPPNU Astanajapura kedua kalinya melaksanakan Lakmud di tingkat kecamatan.

Baca Juga: Waduk Darma Kuningan Selain Suplai Air ke Cirebon dan Indramayu, Budidaya Ikan Keramba Tembus Pasar Luar Kota

"Kegiatan pengkaderan tingkat Lakmud ini kedua kalinya PAC IPNU IPPNU Astanajapura menyelenggarakan secara mandiri di tingkat kecamatan, harapannya calon kader ini dapat meneruskan khidmah pada Nahdlatul Ulama," jelasnya.

Dalam sambutannya, Ketua PC IPNU Kabupaten Cirebon, Wahyu Wibisono mengapresiasi penyelenggaraan Lakmud karena sebagai harapan besar untuk dilaksanakan di masing-masing kecamatan di Kabupaten Cirebon.

Halaman:

Editor: Fanny Crisna Matahari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x