Salat Iduladha di Masjid Agung Sumber, Pj Bupati Cirebon: Berkurban Simbol Ketaqwaan kepada Allah Swt

- 18 Juni 2024, 18:00 WIB
PENJABAT (Pj) Bupati Cirebon, Wahyu Mijaya bersama unsur Forkopimdan dan kepala SKPD melaksanakan salat Iduladha 1445 hijriah di Masjid Agung Sumber Kabupaten Cirebon, Senin (17/6/2024).*
PENJABAT (Pj) Bupati Cirebon, Wahyu Mijaya bersama unsur Forkopimdan dan kepala SKPD melaksanakan salat Iduladha 1445 hijriah di Masjid Agung Sumber Kabupaten Cirebon, Senin (17/6/2024).* /Kabar Cirebon/ Diskominfo Kabupaten Cirebon/

KABARCIREBON- Penjabat (Pj) Bupati Cirebon, Wahyu Mijaya bersama unsur Forkopimdan dan kepala SKPD melaksanakan salat Iduladha 1445 hijriah di Masjid Agung Sumber Kabupaten Cirebon, Senin (17/6/2024). Bertepatan yang sama juga, Pj Bupati Cirebon menyerahkan hewan kurban jenis sapi kepada DKM Masjid Agung Sumber.

Wahyu menyampaikan, Iduladha merupakan momentum untuk meningkatkan ketaqwaan kepada Allah Swt dan kesalehan sosial.

 Baca Juga: Dua Jemaah Haji asal Majalengka Dinyatakan Meninggal Dunia di Tanah Suci Mekkah

“Berkurban itu sebuah simbol ketaqwaan kita kepada Allah Swt, bagaimana membangun hubungan kita dengan Allah. Kita berkurban itu tidak hanya penyembelihan kambing dan sapi, tapi sebuah proses yang lebih luas dalam kehidupan kita,” ucap Wahyu.

"Bagaimana kita membangun kesalehan dalam sosial di antara kita, sehingga memberikan kebermanfaatan dan kebaikan,” imbuhnya.

Ia menjelaskan, berkurban merupakan proses pembelajaran dalam mengasah keikhlasan kepada Allah. Seperti yang diajarkan Nabi Ibrahim AS dan anaknya, Ismail AS.

 Baca Juga: DPRD Jabar Gelar Parlemen Mengabdi untuk Peringati Hari Lahir Pancasila. Bung Karno Tokoh Pemersatu Bangsa

Selain kesalehan sosial, ia menyebut Hari Raya Iduladha menjadi momen untuk belajar bersabar dalam menghadapi ujian.

Atas nama Pemerintah Kabupaten Cirebon, dirinya berterima kasih kepada masyarakat Kabupaten Cirebon yang telah menunaikan ibadah kurban.“Semoga kita merayakan Iduladha ini dengan penuh kegembiraan,” katanya.

Halaman:

Editor: Iwan Junaedi

Sumber: Diskominfo Kabupaten Cirebon


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah