Modena Kembali Luncurkan Purifier Hood Series di Cirebon

- 20 November 2023, 14:43 WIB
Modena kembali luncurkan produk inovasinya di Cirebon
Modena kembali luncurkan produk inovasinya di Cirebon /Foto/Ist/KC/

KABARCIREBON - Modena menghadirkan inovasi terbaru pada seri Purifier Hood yang merupakan kelanjutan dari kedua produknya, yakni Cooker hood dan Air Purifier di Cirebon.

Seri ini hadir dengan tiga model utama, yakni AX 0611 BABK, AK 0711 BABK, dan AX 0921 BABK. Dengan teknologi inovatif 5 PureProtect, yang merupakan langkah pemurnian inti.

Dengan kualitas udara yang dihirup sangat berpengaruh pada kesejahteraan individu, terutama karena sebagian besar waktu dihabiskan di dalam rumah.

Baca Juga: Baperkam di Pekalangan di Kota Cirebon Hangus Terbakar, Diduga Akibat Anak-anak Setempat Bermain Api

Pencemaran udara di dalam ruangan, khususnya di dapur, dapat menyebabkan masalah seperti bau, asap, debu, alergen, dan partikulat yang dapat mengganggu pernapasan.

"Peluncuran ini, bagian bentuk komitmen kami dalam mewujudkan konsistensinya dalam menyediakan peralatan rumah tangga penuh inovasi dalam menjawab setiap kebutuhan pengguna solutif," terang Supply Chain Management Vice President Modena, Jimmy Tjan dalam keterangannya kepada kabarcirebon.com pada Senin, 20 November 2023.

"Karenanya, untuk pertama kalinya kami mengenalkan di Indonsia sebuah produk hybrid yang menggabungkan kedua teknologi mutakhir antara Cookes Hood dan Air Purifier, yang kami sebut dengan Purifier Hood," tambah Jimmy.

Baca Juga: Berhasil Terapkan Transformasi Digital di Lingkungan Kemenag, Menag RI Raih Gatra Award

Aktivitas sehari-hari seperti memasak dan polusi udara yang semakin buruk berperan dalam memperburuk kualitas udara. Tanpa pengendalian, pencemaran udara dalam ruangan dapat meningkatkan risiko masalah kesehatan pernapasan.

Halaman:

Editor: Epih Pahlapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah