Grojogan Sewu, Destinasi Wisata Air Terjun dengan Pesona Keindahan Alam yang Menakjubkan 

- 17 Juni 2024, 09:37 WIB
Grojogan Sewu, destinasi air terjun di Desa Beji, Kecamatan Tawamanggu, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah
Grojogan Sewu, destinasi air terjun di Desa Beji, Kecamatan Tawamanggu, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah /Instagram/@selebgramdaily

KABARCIREBON- Siapa yang tidak mengenal Grojogan Sewu, air terjun yang sangat populer di Soloraya berada di kaki Gunung Lawu dengan segala keindahan alamnya yang menakjubkan.

Lokasinya di Desa Beji, kecamatan Tawangmangu, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah kira kira 27 km dari pusat Kota Karanganyar.

Panorama Alam Grojogan Sewu

Pengunjung berfoto di depan Grojogan Sewu
Pengunjung berfoto di depan Grojogan Sewu /Instagram/ely_ezzer
Panorama alam yang memukau, Grojogan Sewu tempat yang ideal untuk menghabiskan waktu bersama keluarga sambil menikmati keindahan alam dan air terjun yang indah mengalir dengan gemericik air menciptakan suasana yang menyegarkan dan menyenangkan jiwa.

Baca Juga: Pantai di Sanur  Bali Tiket Masuknya Gratis! Sayang Jika Dilewatkan Saat Liburan Tiba

Untuk bisa mencapai lokasi air terjun pengunjung juga harus menyiapkan fisik yang prima, karena harus menuruni anak tangga yang jumlahnya tak kurang dari 1.250 anak tangga.

Jangan kaget ketika memasuki area ini anda akan melihat banyak kawanan monyet.

Trekking di Hutan yang Lebat

Baca Juga: Simak Nih, Cara Jitu untuk Mencegah Beberapa Penyakit yang Memicu Kematian

Berkunjung ke Grojogan Sewu tidak lengkap tanpa trekking di tengah hutan lebat yang banyak terdapat monyet yang mungkin nakal karena Itu, disarankan agar pengunjung menyimpan barang - barangnya dengan baik saat berada di dekat kawanan monyet, secara keseluruhan monyet - monyet ini sangat bersahabat.

Ada beragam aktivitas seru yang dilakukan di Grojogan Sewu diantaranya:

Berswafoto 

Baca Juga: Sirup Tjampolay Oleh-oleh Khas Cirebon yang Melegenda Enak Dinikmati di Hari Raya Idul Adha 

Di grojogan Sewu ada jembatan yang menghubungkan dua tebing dengan latar belakang air terjun yang menjulang tinggi mencapai 81 meter.

Kamera anda siap mengabadikan setiap detik, menangkap ke indahan yang spektakuler ini. Dengan Spot foto yang Instagramble ini pasti akan menghasilkan foto yang indah dan penuh cerita.
Berenang di Sungai dan kolam renang 

Bagi yang suka berenang bisa turun di Aliran Sungai Grojogan Sewu yang menawarkan kesegaran tak tertandingi langsung koneksi dengan alam menghidupkan kembali semangat dan menyenangkan pikiran.

Baca Juga: Wisata Adrenalin Mendaki Gunung Hoven dengan Menggunakan Jalur Jembatan Mengambang, Pendaki Terlihat Melayang

Selain Aliran Sungai di Grojogan Sewu terdapat juga kolam renang yang ramah untuk semua umur, dari anak-anak hingga dewasa.

Menikmati Sate Kelinci 

Sate kelinci adalah kuliner khas Grojogan Sewu, dengan bumbunya yang khas dan cara pengolahannya yang unik, menjadi salah satu kuliner yang harus anda coba dan nikmati.

Halaman:

Editor: Epih Pahlapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah