Hasil Final Manchester City vs Manchester United, Air Mata Pep Guardiola dan Target Juara Liga Champions

4 Juni 2023, 09:21 WIB
Hasil Final Manchester City vs Manchester United, Ekspresi Bahagia Pep Guardiola Menitikkan Air Mata dan Target Juara Liga Champions. /Kabar Cirebon/Timesofindia/

KABARCIREBON - Hasil final duel Manchester City vs Manchester United di laga final FA Cup 2022-2023, Sabtu 3 Juni 2023 malam berakhir dengan skor 2-1.

Manchester City yang dinakhodai pelatih Pep Guardialo berhasil menjadi juara FA Cup 2022-2023.

Dua gol Manchester City dicetak Ilkay Guendogan. Sedangkan satu gol Manchester United dilesatkan Bruno Fernandes lewat tendangan penalti. Duel derby manchester ini berlangsung pukul 21.00 WIB.

Baca Juga: BMKG Hari Ini : Gempa Terkini Mengguncang Sumbawa NTB, Magnitudo 3,9

Kemenangan tim besutan Pep Guardiola itu menjadikan Manchester City sebagai peraih Piala FA ketujuh. Piala FA menjadi gelar kedua Manchester City musim ini setelah liga Inggris.

Pep Guardialo bahkan terlihat tak kuasa menitikan air mata ketika timnya melakukan selebrasi merayakan kemenangan. Sebuah air mata kebahagian karena meraih kemenangan. "Kami berada dalam posisi yang mungkin tidak akan pernah kami alami lagi," tuturnya.

Kini, Pep Guardialo tinggal selangkah lagi membawa Manchester City meraih Trebel Winner yakni harus menjadi juara pada liga Champions melawan Inter Milan. Karena saat ini, Manchester City telah meraih gelar juara Liga Premier Inggris.

Baca Juga: Done! Tim 8 KPP ‘Deal’ Tetapkan Nama Cawapres Anies Baswedan

"Semuanya tidak akan lengkap jika kami tidak memenangkan Liga Champhions. Kami harus menjuarai Liga Champions untuk diakui sebagai tim yang layak untuk diakui," kata Pep Guardiola.

Duel final Manchester City VS Inter Milan pada Liga Champions dijadwalkan berlangsung 10 Juni 2023.

Sementara itu, Manchester United harus mengambil hikmah dari kekalahan saat melawan Manchester City.

Baca Juga: Anak Kepala Bappeda Kuningan Hilang, Kronologi Hendak Diwisuda di Universitas Siliwangi Tasikmalaya

Tim berjuluk setan merah ini, harusnya bisa meladeni dan memengkan laga selama 2X45 menit. Karena, Manchester United unggul dari tembakan ke arah gawang. Perbandingannya cukup jauh yakni 13 banding satu.

Namun, penguasaan bola ada pada Manchester City. Perbandingannya 60 persen banding 40 persen. Dan jumlah operan 517 banding 342.

Manager Manchester United, Erik ten Hag mengakui timnya sudah berjuang keras melawan Manchster City.

Baca Juga: Owner Konci Rianty Apresiasi Pelestari Seni Budaya LKP Intan Sari

"Saya bangga dengan tim. Kami melakukannya dengan sangat baik. Kami bermain dengan baik dan mengimbangi permainan," kata Erik ten Hag dilansir dari BBC Sport.

Ia melanjutkan, "Ketika anda bermain melawai City dan hampir tidak kebobolan, itu adalah penghargaan besar bagi tim. Tapi jikaa kebobolan gol seperti ini, meski tipis itu sungguh mengecewakan. Kami tidak berhasil, tetapi kami dapat mengambil banyak hikmah positif untuk musim depan," tambahnya.***

Editor: Muhammad Alif Santosa

Sumber: BBC Sport

Tags

Terkini

Terpopuler