Kuasai Jalannya Pertandingan, Timnas U-23 Tertinggal Sementara 1-0 dari Qatar

- 15 April 2024, 23:39 WIB
Berikut jadwal siaran langsung pertandingan Timnas U-23 Indonesia melawan Qatar dalam Piala Asia U-23 2024
Berikut jadwal siaran langsung pertandingan Timnas U-23 Indonesia melawan Qatar dalam Piala Asia U-23 2024 /Eko Wahyu/

KABARCIREBON - Pertandingan antara Qatar vs Timnas U-23 pada Piala Asia Cup baru saja berlangsung dengan kedudukan sementara 1-0 untuk kemenangan Qatar.

Gol Qatar dicetak melalui tendangan penalti pada menit ke 39

Memasuki babak pertama berlangsung, serangan gencar dilancarkan para pemain Qatar ke barisan pertahanan Timnas Indonesia.

Baca Juga: BPBD Kabupaten Kuningan Didesak Percepat Pembersihan Material Tanah Longsor

Akan tetapi, meski terdapat beberapa peluang dalam mencetak gol, masih bisa diantisipasi Ernando Ari bersama barisan pertahanan Timnas Indonesia.

Bermain dihadapan ribuan pendukung Qatar, Timmas tampak begitu tenang , dan mampu menguasai jalannya pertandingan.

Beberapa peluang hampir tercipta pada menit ke 18 berjalan, saat sundulan Witan Sulaeman, namun mampu diantisipasi kifer tim lawan.

Baca Juga: Terbuka Untuk Umum, DPC PDI Perjuangan Kabupaten Cirebon Buka Pendaftaran Calon Bupati Hingga Gubernur Jabar

Petaka bagi Timnas Indonsia, pada saat Pratama Arahan melakukan pelanggaran di kotak telarang kepada pemain Qatar, hingga memasuki babak pertama berakhir kedudukan 1-0 bagi kemenangan Qatar.***

Editor: Epih Pahlapi

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x