Tak hanya Majalengka, Anas Urbaningrum Juga Kunjungi Kabupaten Kuningan, Ada Agenda Politik Apa?

- 30 Desember 2023, 13:47 WIB
Anas Urbaningrum.*
Anas Urbaningrum.* /Instagram/@anasurbaningrum.official

KABARCIREBON - Tak hanya Kabupaten Majalengka, Anas Urbaningrum juga melakukan kunjungan ke Kabupaten Kuningan. Ada agenda politik apa yang sedang dibangun Mantan Ketua Umum PB HMI Periode 1997-1999 dan kini menjabat Ketua Umum DPP Partai Kebangkitan Nusantara (PKN)?

Informasi yang dihimpun Kabar Cirebon, Sabtu, 30 Desember 2023, PKN besutan Anas Urbaningrum merupakan salah satu partai yang sudah menjadi peserta di Pemilu 2024. Namun, PKN belum bisa menjadi partai pengusung calon presiden secara langsung. Dikarenakan tiket Pemilu 2019 menjadi syarat untuk mendukung Pilpres 2024.

Anas yang merupakan Mantan Ketum DPP Partai Demokrat ingin menjadi PKN sebagai partai dengan basis pemikiran yang mendalam. Karenanya, masa kampanye adalah waktu untuk menyelidiki secara detail dari masing-masing pasangan calon.

Baca Juga: Bawaslu Sebut Perlu Ada Penekanan dari Pemda Untuk Penertiban Reklame Istri Mantan Bupati Kuningan

Kedatangan Anas di Kabupaten Kuningan disambut hangat Keluarga Besar Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) dan Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) daerah setempat, Kamis, 28 Desember 2023.

Dalam kesempatan itu, Anas Urbaningrum mengungkapkan kegembirananya dapat berkumpul dan bersilaturahmi dengan HMI dan KAHMI di Kabupaten Kuningan. Dan baginya, Kabupaten Kuningan adalah daerah yang tidak asing baginya.

"Tujuannya ya dalam rangka kangen-kangenan. Silaturahmi, bertemu sahabat-sahabat lama, adek-adek angkatan yang sekarang yang masih aktif. Sebenarnya, dulu itu kalau ke Kuningan ya sering. Jadi, bukan derah yang asing," ujarnya.

Baca Juga: MKKS SMA Kuningan Ingatkan Siswa Selama Libur Panjang

Menurut Anas, Kuningan merupakan daerah di Jawa Barat yang selalu indah. "Dan lebih indah lagi karena hari ini kan ada perkumpulan atas dasar ikatan sejarah, ikatan komitmen, ikatan semangat bersama, ikatan visi bersama, ikatan lahir batin untuk melihat masa depan yang lebih baik," ungkapnya.

Pertemuan Anas dengan para kader HMI berlangsung rumah tinggal Hj Rini Sujiyanti di Jalan Desa Lengkong, Kecamatan Garawangi. Pertemuan itu, sebagai momen untuk refleksi dan menyatukan tekat menjelang akhir tahun 2023.***

Editor: Muhammad Alif Santosa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x