Mayat di Pantai Cirebon Warga Suranenggala Kulon, Diduga Terseret Arus Saat Cari Rongsok di Sungai

- 14 Oktober 2022, 13:08 WIB

KABARCIREBON- Korban meninggal yang ditemukan mengapung di wilayah perairan Pantai Cirebon sudah diketahui identitasnya.

Korban bernama Sujana (44 tahun) Laki-laki, warga blok Pager Toya, RT. 017, RW, Suranenggala Kulon, Kecamatan Suranenggala, Kabupaten Cirebon.

Hal itu disampaikan oleh pihak keluarga, pada saat dihubungi oleh kabarcirebon.com via seluler Rabu malam (12/10/2022).

Dedi menyampaikan jika benar mayat yang mengapung itu adalah sepupunya yang kesehariannya bekerja sebagai tukang rongsok atau pemulung.

"Almarhum itu sepupu saya satu kakek. Setiap harinya bekerja sebagai pencari botol minuman sejenis botol plastik untuk dijual rongsok ke pengepul," ujarnya kepada awak media.

Almarhum menurut Dedi orang baik dan tidak pernah melakukan hal yang aneh-aneh. Kesehariannya berangkat pagi, memulung kemudian sore hari almarhum jual hasil memulungnya, dan setelah itu pulang.

"Almarhum itu rutinitasnya berangkat pagi dan pulang di sore hari. Apalagi setelah punya istri dia (alm) gak pernah menginap atau gak pulang ke rumah," jelas Didi.

Namun ungkap Dedi, pada Sabtu tanggal 8 Oktober 2022 almarhum tidak pulang. Kemudian pada esok harinya (Minggu, 09/10/2022), keluarga sempat mencari almarhum.

Bahkan salah satu keluarga yaitu adik almarhum memposting di group Facebook Komunitas Orang Cirebon (KOCI), untuk meminta bantuan informasi terkait kakaknya yang tidak pulang tanpa pemberitahuan.

"Adenya share di group KOCI jika kakaknya tidak pulang mohon bantu cari," tutur Dedi menirukan apa yang disampaikan dari Adik almarhum di Facebook KOCI.

Lanjut Dedi, pada siang Minggu dirinya sempat menghubungi beberapa orang dekat almarhum. Dan ada salah satu temannya menyampaikan jika motor almarhum ada di dekat jembatan Pronggol, Kota Cirebon.

Pada saat ditelusuri oleh Dedi, ternyata motor almarhum sudah berada di jembatan Pronggol sejak hari Sabtu. Keterangan itu dirinya dapatkan dari ketua RT setempat disekitaran lokasi motor almarhum.

Naasnya, dikeesokan harinya, ada informasi jika ditemukan jenazah yang mengapung di pesisir pantai Cirebon oleh nelayan setempat.

"Saya kaget pada saat ada temuan mayat di pagi hari di sekitaran pesisir pantai. Yang ternyata itu adalah jenazah dari almarhum Sujana," paparnya.

Dari informasi yang didapat dirinya dari anggota Ditpolairud, jika diketahui lokasi penemuan mayat berada di 3 mil laut dari pantai Cirebon. Jenazah ditemukan di perairan pantai Cirebon pada koordinat 06°41'693"LS - 108°36'503"BT sekitar pukul 09.42 WIB.

"Saya diberitahu pihak desa dan informasi yang didapat jenazah di bawa ke RSUD Gunung Jati untuk dilakukan otopsi," ungkapnya.

Masih kata Dedi, pasca otopsi disampaikan oleh pihak dokter kepada keluarga jika tidak ditemukan luka atau ciri-ciri yang mengarah ke pembunuhan. Akan tetapi juga dokter belum menyampaikan apa sebab kematian dari pada almarhum.

"Selesai otopsi, jenazah diantar ke rumah keluarga korban untuk disemayamkan. Kemudian keesokan harinya almarhum langsung dikebumikan," tutup Dedi.(Arief Yolando/KC)

Editor: Alif Kabar Cirebon


Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x