Kefir, Kucing Raksasa yang Bisa Membuka Pintu Sendiri untuk Bermain di Taman, Tubuhnya Sebesar Anak Dua Tahun

- 16 Mei 2024, 17:11 WIB
Yulia Minina bersama kucingnya yang bernama Kefir.*
Yulia Minina bersama kucingnya yang bernama Kefir.* /Yulia Minina /SWNS

KABAR CIREBON - Bagaimana rasanya jika Anda memiliki seekor kucing, yang tinggi dan beratnya seukuran dengan Anak balita? Ini yang dialami Yulia Minina, pemilik kucing raksasa bernama Kefir.

Pertumbuhan Kefir memang menakjubkan. Kefir kini setinggi Anechka, anak balita Yulia Minina. Bahkan Kefir sudah bisa membuka pintu sendiri untuk sekadar bermain di taman.

Kefir yang merupakan kucing jenis Maine Coon semakin viral karena Yulia Minina, yang asal Rusia rajin memposting pertumbuhan anabul tersebut di Instagram.

Baca Juga: Misteri Kucing Hitam Besar dan Berotot Mengejutkan Pengendara Mobil yang Melintas di Wilayah Westington Hill

Tak terbantahkan, Kefir kini menjadi kucing terbesar di dunia. Jika sedang duduk di sofa menonton TV, tinggi Kefir sebanding dengan Anechka yang berusia 2 tahun, anak Yulia.

Walau bertubuh raksasa, perilaku Kefir tetap menggemaskan. Selain suka menonton televisi dengan duduk di sofa, dia juga sering berjemur di taman.

Dalam video terbaru yang diposting ke Instagram, Kefir terlihat berdiri dengan kaki belakangnya dan membuka pintu.

Baca Juga: Chunky Shifu Kucing Memiliki 7 Nyawa, Jatuh dari Lantai Enam Apartemen dan Memecahkan Kaca Mobil, Tetap Hidup

Segera setelah itu, Kefir difilmkan sedang berbaring di bawah sinar matahari sebelum beristirahat di taman.

Halaman:

Editor: Anwar Anef


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah