Mahasiswa Uniku Raih Prestasi Pemilihan Duta Genre 2020

- 1 Juli 2020, 09:30 WIB

KUNINGAN, (KC Online).-

Dua mahasiswa Universitas Kuningan (Uniku) berhasil meraih prestasi dalam Pemilihan  Duta Generasi Berencana (Genre) tingkat Kabupaten Kuningan 2020, yang diselenggarakan Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPKBP3A).

Wakil Rektor III Uniku,  Ilham Adhya mengungkapkan, kedua mahasiswa yang menorehkan prestasi membanggakan  dalam Pemilihan  Duta Generasi Berencana (Genre)  itu yakni, Yusuf Triyanto dari Program Studi (Prodi) Pendidikan Ekonomi Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) yang meraih juara II putra Duta Genre dan Teguh Roisul Fariq mahasiswa  Prodi Kehutanan Fakultas Kehutanan yang menyabet predikat inspirator Duta Genre.

“Alhamdulillah, setelah melalui proses seleksi panjang dari Mei-Juni secara virtual dan tatap muka, akhirnya kedua mahasiswa Uniku ini mampu meraih salah satu gelar juara dalam Pemilihan  Duta Genre sesuai kategorinya masing-masing,” katanya.

Menurutnya, kegiatan tersebut merupakan perwakilan kalangan muda yang memiliki tanggung jawab untuk mensosialisasikan program Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) kepada masyarakat, terutama kalangan remaja agar terhindar dari pergaulan seks bebas, penikahan dini, napza, pentingnya program Keluarga Berencana (KB) dan sebagainya.

Halaman:

Editor: Dandie Kabar Cirebon


Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah