Tokoh Muda Gus Abe Daftar Cabup Cirebon di PKB

- 18 Mei 2024, 11:08 WIB
Tokoh muda Gus Abe resmi mendaftarkan diri sebagai calon bupati Cirebon di PKB.
Tokoh muda Gus Abe resmi mendaftarkan diri sebagai calon bupati Cirebon di PKB. /Iskandar Kabar Cirebon /

KABARCIREBON - Tokoh muda Kabupaten Cirebon yang berkiprah di kancah nasional, Muhammad Abdullah Syukri, resmi mendaftarkan dirinya menjadi bakal calon Bupati Cirebon melalui Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). 

Pria yang akrab disapa Gus Abe ini tiba di sekretariat DPC PKB Kabupaten Cirebon pada Jumat (17/5/2024), pukul 16.00 WIB. Gus Abe datang mengenakan kemeja putih dan celana hitam, lengkap dengan kopiahnya. Gus Abe didampingi mertuanya yang juga Rois Syuriah PCNU Kabupaten Cirebon, KH Wawan Arwani Amin dan juga adiknya M. Asyrof, caleg terpilih DPRD Jawa Barat.

Selain itu, ratusan pendukung juga turut mengantarkan Gus Abe. Ratusan pendukungnya kompak mengenakan dress code hijau dan baju putih. 

Baca Juga: Maung Presisi Polres Cirebon Kota Gagalkan Tawuran Konten di Jalan Katiasa

Kedatangan Gus Abe juga diantar oleh sejumlah kiai dari pondok pesantren di Cirebon, seperti Pesantren Buntet, Pesantren Gedongan, dan Pesantren Babakan Ciwaringin. Begitu tiba, Gus Abe dan rombongan langsung diterima jajaran pengurus DPC PKB Kabupaten Cirebon. Gus Abe mengatakan bahwa dirinya sangat terpanggil untuk memperbaiki Kabupaten Cirebon, yang menurutnya perlu dilakukan perubahan secara revolusioner.

Salah satu prioritas utama yang akan dilakukan saat dirinya nanti terpilih menjadi bakal calon bupati Cirebon, yaitu meningkatkan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) di Kabupaten Cirebon. Karena menurutnya, saat ini, IPM di Kabupaten Cirebon, berada pada urutan ke-6 di Jawa Barat. Untuk bisa menaikkan IPM tersebut, diperlukan program-program yang menyasar sejumlah sektor.

"Kita harus perbaiki pendidikannya, infrastruktur, kesehatan dan lainnya," kata Abe.

Baca Juga: Pemilik Will In Tour and Travel Menghilang, Kang Dedi Mulyadi Tegur RT Gegara Tak Punya Data

Pria yang juga lulusan terbaik Ilmu Politik Universitas Brawijaya dan penerima Beasiswa S2 DAAD Jerman ini sangat optimistis bisa mendapatkan rekomendasi dari PKB. Ia pun mengaku sudah melakukan komunikasi dengan sejumlah bakal calon lainnya.

"Saya optimistis mendapatkan rekomendasi. Saya juga sudah menjalin komunikasi dengan sejumlah calon dari partai lainnya," ucap dia.

Halaman:

Editor: Fanny Crisna Matahari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah