KKN Gemar Mengaji IAIN Cirebon Ditindaklanjuti dengan Workshop Calon Guru Ngaji

- 27 Oktober 2021, 13:24 WIB

Ahmad Yani menambahkan, workshop dilakukan agar kegiatan Gerakan Masyarakat Maghrib Mengaji di Kota Cirebon terus berlanjut saat mahasiswa yang sedang melaksanakan KKN selesai.

Menurutnya, dengan selesainya mahasiswa yang melakukan KKN ini, maka perlu dicari kader untuk melanjutkan pengajian atau Gerakan Masyarakat Maghrib Mengaji di masjid di seluruh kelurahan di Kota Cirebon.

"Maka para mahasiswa sebelum pulang atau kembali ke kampus mencari dua calon guru ngaji di setiap kelurahan, pria dan wanita dengan syarat yang sudah ditentukan," katanya.

Ahmad yani mengatakan ada tiga syarat yang harus dipenuhi yakni lulusan SMA atau sederajat, diutamakan pernah belajar di pondok pesantren dan asli warga kelurahan serta memiliki dasar fasih membaca Al Qur'an.

"Hari ini yang hadir pun masyarakat asli utusan calon guru ngaji dari 22 kelurahan dari 22 masjid sasaran KKN Gemar Mengaji. Ada 22 calon guru ngaji yang ikut workshop ini," imbuhnya.

Halaman:

Editor: Fani Kabar Cirebon


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x