Kecamatan Jalaksana Juara Umum MTQ ke-47

- 28 Februari 2022, 22:17 WIB

KUNINGAN, (KC).-
Kegiatan Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-47 tingkat Kabupaten Kuningan yang diikuti oleh 504 peserta dari enam cabang yang dilombakan berakhir dan resmi ditutup Wakil Bupati HM Ridho Suganda di Aula Student Center Universitas Kuningan (Uniku), Jumat (25/2/2022).
Berdasarkan surat keputusan dewan hakim, juara umum diraih peserta dari Kecamatan Jalaksana dengan nilai tertinggi 29. Urutan kedua diraih Kecamatan Kramatmulya dan juara tiga diraih Kecamatan Sindangagung.
Dalam acara penutupan tersebut, hadir forum koordinasi pimpinan daerah, Ketua LPTQ Kabupaten Kuningan, H Dian Rachmat Yanuar, Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Kuningan, Kepala Kantor Kementerian Agama, Kabag Kesra HN Nurjati, Kepala Dinas Kominfo, Wahyu Hidayah, Kepala Bidang (Kabid) IKP, Anwar Nasihi, camat dan Kepala MUI, Kepala KUA se-kabupaten serta undangan lainnya.
Wakil Bupati HM Ridho Suganda, mengatakan, penyelenggaraan MTQ ini merupakan suatu kebanggaan bagi pemerintah daerah, panitia penyelenggara dan seluruh masyarakat Kabupaten Kuningan. Dampak atau hasil dari penyelenggaraan MTQ ini adalah terwujudnya Visi Kabupaten Kuningan Maju (Makmur Agamis dan Pinunjul).
Untuk itu pihaknya membutuhkan perhatian dan keterlibatan seluruh komponen yang ada di masyarakat, termasuk jajaran Pemerintah Kabupaten Kuningan, agar pasca penyelenggaraan MTQ ini dapat memberikan dampak manfaat serta pengaruh positif bagi pembinaan kehidupan keagamaan, khususnya bagi masyarakat Kabupaten Kuningan.
“Kami ucapkan selamat atas prestasi yang telah diraih qori qoriah dan hafiz hafizah terbaik Kabupaten Kuningan. Selanjutnya, persiapkan diri dengan sebaik-baiknya untuk mengikuti pemusatan pembinaan dan latihan untuk mengikuti MTQ tingkat Provinsi Jabar pada Mei mendatang," tuturnya.
Ia berharap utusan dari Kuningan ini mampu memperlihatkan prestasi sehingga dapat mengharumkan nama baik daerah pada MTQ tingkat Provinsi Jawa Barat dan juga nasional.
Pemerintah daerah juga menyampaikan apresiasinya kepada pembina dan ketua Yayasan Pendidikan Sang Adipati Kuningan, serta rektor beserta jajaran akademisi Universitas Kuningan atas kerjasama maupun partisipasinya dalam memberikan ijin penggunaan tempat sehingga pelaksanaan MTQ dapat berjalan lancar dan sukses.
Camat Jalaksana, Tony Kusumanto, menyebutkan peserta MTQ dari Jalaksana meraih juara umum merupakan suatu kebanggaan tersendiri. .
“Kami tidak menargetkan menang, tapi berusaha yang terbaik. Mereka dalam pelaksanaannya tidak ada beban, namun dituntut untuk memberikan yang terbaik dan pada akhirnya menang juga jadi juara umum,” ujar Tony.(Emsul/KC)

Editor: Alif Kabar Cirebon


Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah