Usai Kenaikan BBM, Polisi Jaga ketat SPBU

- 4 September 2022, 18:33 WIB
Kanit Laka Satlantas Polres Indramayu Ipda Rakhman bersama jajaran saat melakukan pengamanan dan monitoring kenaikan harga BBM di SPBU Jalan Sudirman kota Indramayu, Minggu (4/9/2022). (Foto Udi)
Kanit Laka Satlantas Polres Indramayu Ipda Rakhman bersama jajaran saat melakukan pengamanan dan monitoring kenaikan harga BBM di SPBU Jalan Sudirman kota Indramayu, Minggu (4/9/2022). (Foto Udi)

Angga juga mengatakan, untuk pengamanan SPBU yang berada di wilayah Pantura Indramayu maupun di kecamatan-kecamatan lainnya polisi pun melakukan pengamanan.

Dimana polisi yang melakukan pengamanan ini selain jajaran Satlantas dibackup juga dari anggota Polsek terdekat. " Pengamanan yang sama juga dilakukan oleh Satuan fungsi lainnya,"tutur Angga,

Disebutkannya, di beberapa SPBU di wilayah kota Indramayu, pihaknya menerjunkan 30 orang personel ditambah petugas gabungan Polres.

Sedangkan di wilayah pantura penjagaannya dibantu anggota Polsek terdekat. Tujuan pengamanan ini, lanjut dia, adalah untuk mengendalikan situasi apabila terjadi antrean kendaraan yang berujung kemacetan, pengaturan lalin, maupun pemantauan (monitoring).

"Sejumlah personil dari unit Opsnal Turjawali akan melakukan patroli kurang lebih 1 jam sekali untuk memantau situasi arus lalin di seputaran SPBU. Saat ini situasi aman dan terkendali, " terangnya.

Halaman:

Editor: Alif Kabar Cirebon


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah