Kadisporapar Kuningan Diganjar Penghargaan oleh Gubernur

- 15 September 2022, 22:29 WIB
Kepala Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kabupaten Kuningan, H. Toto Toharudin, Kamis (15/9/2022) diganjar penghargaan oleh Gubernur Jawa Barat, H.M. Ridwan Kamil di sela-sela puncak acara Hari Olahraga Nasional (Haornas) tingkat Jawa Barat di Sport Center Arcamanik Bandung.
Kepala Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kabupaten Kuningan, H. Toto Toharudin, Kamis (15/9/2022) diganjar penghargaan oleh Gubernur Jawa Barat, H.M. Ridwan Kamil di sela-sela puncak acara Hari Olahraga Nasional (Haornas) tingkat Jawa Barat di Sport Center Arcamanik Bandung.

KABARCIREBON- Kepala Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kabupaten Kuningan, H. Toto Toharudin, Kamis (15/9/2022) diganjar penghargaan oleh Gubernur Jawa Barat, H.M. Ridwan Kamil di sela-sela puncak acara Hari Olahraga Nasional (Haornas) tingkat Jawa Barat di Sport Center Arcamanik Bandung.

Penghargaan bergengsi tersebut diberikan karena beberapa waktu lalu, kontingen Kabupaten Kuningan dinobatkan sebagai tim terunik pada pelaksanaan Festival Olahraga Tradisional tingkat nasional di Kota Solo Provinsi Jawa Tengah sehingga mengharumkan pula nama provinsi.

“Saya diundang oleh Pak Gubernur dan Ibu Atalia untuk menerima penghargaan dari Pemerintah Provinsi Jawa Barat. Karena secara kebetulan, beberapa waktu lalu, Disporapar telah mengharumkan nama Jawa Barat di ajang olahraga tradisional tingkat nasional,” kata Kepala Disporapar Kabupaten Kuningan, H. Toto Toharudin.

Dengan diganjarnya penghargaan tersebut, dirinya sangat bersyukur kepada Allah SWT. Sekaligus berterima kasih pada Bupati Kuningan, H. Acep Purnama, Wakil Bupati H.M. Ridho Suganda dan Sekretaris Daerah (Sekda) H. Dian Rachmat Yanuar yang selalu mensupport kegiatan Disporapar.

Selain itu, ucapan terima kasih pun disampaikan ke kontingen olahraga tradisional Kuningan yang telah berjuang keras sehingga berbuah hasil manis. Serta jajaran pegawai Disporapar dari mulai kepala bidang (kabid), subkor sampai para staf yang selalu bahu membahu membesarkan dinas dalam memberikan pelayanan terbaik.

Halaman:

Editor: Alif Kabar Cirebon


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah