Tongseng Kambing Ala Ma’Nioh Kuningan Pakai Bumbu Rahasia, Maknyos Rasanya Bikin Ketagihan

- 25 Maret 2023, 06:00 WIB
Tongseng Kambing Ma'Nioh Kuningan.
Tongseng Kambing Ma'Nioh Kuningan. /Iyan Irwandi/KC/

KABARCIREBON - Kabupaten Kuningan merupakan salah satu tujuan wisata karena memiliki potensi pariwsata alamnya yang luar biasa.

Apalagi berada di kawasan di kaki Gunung Ciremai yang merupakan gunung tertinggi di Provinsi Jawa Barat.

Sedangkan wisata itu sendiri identik sekali dengan yang namanya kuliner.

Baca Juga: Situasi Menjelang Mutasi di Kuningan Mulai Memanas, Dikabarkan Muncul 3 Kubu Eselon II

Sehingga wajar jika banyak menjamur rumah makan, warung, toko-toko makanan khas dan sebagainya.

Namun ada masakan sehat di kota kuda yang bisa membuat orang penasaran untuk kembali mencobanya lagi.

Yakni, tongseng kambing ala Ma’Nioh yang dijual sekitar rumah makan di Jalan Baru Soekarno dekat kompleks Kuningan Islamic Center (KIC).

Baca Juga: 10 Nomor Telepon Penting yang Dibutuhkan Masyarakat Kuningan ketika dalam Kondisi Darurat

Dan tidak jauh dari Perumahan Korpri Cigintung Kelurahan Cigintung Kecamatan Kuningan Kabupaten Kuningan.

“Tongseng di rumah makan ini berbeda dengan yang lainnya. Karena rasanya maksyos sekali,” kata seorang pengunjung, Ny. Eti Setiawati.

Onwer Rumah Makan Ma’Nioh, Ella Hayati mengakui jika tongseng kambing menjadi menu andalan yang paling banyak diminati oleh para pengunjung.

Baca Juga: Kuota PPPK Kuningan Tahun 2023 Melimpah, Belasan Guru Bahasa Inggris Silaturahmi ke Bupati dan Sekda

Rumah Makan Ma'nioh Kabupaten Kuningan Jawa Barat.
Rumah Makan Ma'nioh Kabupaten Kuningan Jawa Barat.

Karena meski sama seperti pada umumnya tetapi berebda dalam proses memasak dan bumbu-bumbu yang digunakannya adalah bumbu rahasia keluarga.

“Kita menggunakan ramuan khusus yang dirahasiakan. Namun yang pasti, kita berani dengan bumbu atau rempah-rempah sehingga sangat terasa nikmatnya,” tuturnya.

Sedangkan untuk daging kambingnya, selalu menggunakan yang masih fresh, bukan yang sudah lama.

Baca Juga: Bonus Peraih Medali Emas Porprov Kuningan Naik Rp5.000.000

Artinya, dibeli hari itu dan dimasak pada hari itu juga tanpa disisakan.

Daging kambing yang dibeli adalah daging kambing dengan kualitas nomor satu atau tidak berlemak.

Sehingga merupakan makanan sehat yang baik untuk menjadi pilihan hidangan.

Baca Juga: Berburu Kuliner ke Rumah Makan Ma’Nioh Kabupaten Kuningan

Dan proses masaknya pun tidak terlalu lama karena hanya membutuhkan waktu maksimal 30 menit untuk siap disajikan pada pengunjung.

Sedangkan yang memasaknya adalah juru masak profesional yang masih warga Kabupaten Kuningan tetapi terkadang dirinya pun turun tangan ikut memasak.

Disinggung, ide masakan tongseng kambing menjadi andalan, Ella Hayati membeberkan rahasianya.

Di antaranya, atas pertimbangan bahwa banyak sekali warga kota kuda yang menyukai makanan tongseng kambing.

Tetapi untuk membeli atau mendapatkannya agak terlalu sulit.

Ditambah lagi, makanan sehat tersebut akan semakin nikmat jika dimasak oleh orang yang profesional dan menggunakan bumbu-bumbu masakan khusus.

Sementara itu, selain menu andalan, Rumah Makan Ma’Nioh pun menyediakan menu masakan lainnya.

Seperti sate maranggi sapi, sate jando sapi, sate kambing, sate ayam, sop ayam kampung, sop iga sapi, sop gorame.

Tongseng daging sapi, gulai iga sapi, gulai iga kambing, ayam bakar kampung, ayam goreng kampung, capcay.

Nasi goreng kambing, mie nyemek, goreng ikan beunteur, tumis kangkong/genjer, tahu/tempe tepung, pete, ati ampela.

Telor dadar, bakakak ayam kampung, nasi paru dan sebagainya. Serta menu minuman dan cemilan. (Iyan Irwandi/KC) ***

Dapatkan informasi terbaru dan terpopuler dari Kabar Cirebon di Google News

Editor: Iyan Irwandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x