Hadapi Angkutan Lebaran, PT KAI Daop 3 Cirebon Pastikan Pengguna KA Lancar

- 6 April 2023, 04:38 WIB
Para pekerja saat melakukan kegiatan penggantian bantalan serta peninggian rel di Stasiun Jatibarang Indramayu, Rabu (5/4/2023).
Para pekerja saat melakukan kegiatan penggantian bantalan serta peninggian rel di Stasiun Jatibarang Indramayu, Rabu (5/4/2023). /Ratno Kabar Cirebon/
KABARCIREBON - Untuk memastikan kelancaran angkutan lebaran pengguna jasa kereta api (KA), PT KAI (Persero) Daop 3 Cirebon setiap hari melakukan perawatan jalan KA yang ada. 
 
Seperti kegiatan penggantian bantalan dan peninggian rel di Stasiun Jatibarang Indramayu dampak frekuensi kereta yang sangat banyak, Rabu (5/4/2023).
 
Manager Humas Daop 3 Cirebon, Ayep Hanapi mengatakan, PT KAI (Persero) Daop 3 Cirebon melakukan posko angkutan Lebaran selama 19 hari mulai tanggal 14 April-3 Mei 2023, dan telah memetakan 14 titik potensi banjir serta lokasi kontur tanah labil. 
 
 
"Di Indramayu terdapat dua titik potensi banjir. Terdapat empat lokasi kontur tanah labil, ke-empat kontur tanah labil tersebut terdapat di Jatibarang, Telagasari, Terisi dan Haurgeulis," katanya.
 
Untuk mengantisipasi, sambung dia, pihaknya telah menempatkan di daerah rawan sebanyak 25 petugas dan menambah petugas penilik jalur (PPJ) ekstra serta menambah petugas pintu perlintasan ekstra.
 
Selain itu, pihaknya juga menempatkan Alat Material Untuk Siaga (AMUS) di 17 titik. Tiga lokasi di antaranya berada di Indramayu yakni  Jatibarang, Terisi dan Haurgeulis.
 
 
"Sampai saat ini, kondisi trek siap dilewati kereta api sesuai kecepatan yang dikehendaki. Karena, pihaknya selalu merawat trek tersebut setiap hari," terangnya.
 
Menurutnya, menyambut arus mudik lebaran pihak PT KAI (Persero) Daop 3 Cirebon telah menyiapkan 104 ribu tiket, 95 diperuntukkan kereta api reguler ada KA Argo Cirebon tiga kali perjalanan relasi Cirebon - Gambir, satu perjalanan KA Ranggajati relasi Cirebon - Jember dan 3 perjalanan KA Kaligung relasi Cirebon - Prujakan - Semarang - Brebes- Semarang. 
 
"Satu unit KA tambahan Argo Cirebon Lebaran akan dijalankan mulai tanggal 14-30 April 2023, berangkat dari Stasiun Cirebon pukul 20.25 WIB sampai Stasiun Gambir pukul 23.23 WIB," terangnya.
 
 
Masih dikatakan Ayep, PT KAI masih menerapkan aturan protokol kesehatan (prokes), dan para calon penumpang KA harus bisa menunjukan bukti vaksin ke 3 atau booster. 
 
Penerapan aturan prokes tersebut mengacu pada surat edaran Kemenhub Nomor 84 dan surat edaran Kemenkes Nomor 0202, bagi penumpang yang usianya 18 tahun ke atas wajib sudah di vaksin booster.
 
"Bagi penumpang yang belum melakukan vaksin booster, PT KAI (Persero) Daop 3 Cirebon menyediakan pelayanan vaksin booster secara gratis. Salah satunya tersedia di Klinik Mediska Jatibarang Senin-Sabtu pukul 20.00 Wib-14 00 Wib, calon penumpang KA dapat melakukan vaksin booster sehari sebelum keberangkatan," pungkasnya. (Ratno)

Editor: Fanny Crisna Matahari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x