Muhammadiyah Tetapkan Hari Raya Idul Fitri pada Jumat, Pemerintah pada Sabtu, Ini Metode yang Digunakannya

- 20 April 2023, 23:12 WIB
Ilustrasi Sidang Isbat Lebaran 2023.
Ilustrasi Sidang Isbat Lebaran 2023. /Antara/Akbar Nugroho Gumay/

KABARCIREBON - Kementrian Agama (Kemenag) Tetapkan Hari Raya Idul Fitri 1444 H jatuh pada Sabtu 22 April 2023. Ini berdasarkan sidang isbat yang dipbublikasikannya melalui kanal YouTube Kemenag RI pada Kamis ini, 20 April 2023.

Keputusan tersebut, merupakan hal yang sangat ditunggu-tunggu umat muslim, terlebih ada potensi perbedaan Hari Raya Idul Fitri pada tahun 2023 ini.

"Hingga kini hasilnya belum memenuhi krteria MABMIS baru. Karenanya, isbat secara mufakat menetapkan 1 syawal 1444 Hijriah akan jatuh pada Sabtu 22 April," ungkap Mentri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas, dalam konfrensi pers, melalui kanal YouTube Kemenag RI.

Baca Juga: Edisi Khusus Preman Pensiun 8 Episode 30, Muncul Gubernur Jabar Ridwan Kamil, Ini yang Terjadi

Pada umumnya, untuk penentuan Hari Raya Idul Fitri berpegang pada dua metode, yakni metode hisab dan rukyat.

Di mana, dari dua metode tersebut digunakan pemerintah dan juga organisasi masyarakat (Ormas) Islam, sebagaimana dilakukan Muhammadiyah dan Nahdlatul Ulama (NU).

Akan tetapi, ada potensi Lebaran Idul Fitri 2023 tidak sama.

Baca Juga: Zakat Fitrah Harus Beras Bukan Uang, Tak Kurang 2,75 Kilogram, Ini Penjelasan dari Mazhab Imam Syafi'i

Halaman:

Editor: Epih Pahlapi

Sumber: Berbagi Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x