Tak Disangka, Wali Kota Cirebon Tiba-tiba Naik Motor Keliling Kota, Ini yang Dilakukan

- 21 April 2023, 18:00 WIB
Wali Kota Cirebon, H Nasrudin Azis bersama rombongan naik motor keliling kota memantau titik-titik pos pengamanan lebaran di Kota Cirebon, Kamis 20 April 2023.*
Wali Kota Cirebon, H Nasrudin Azis bersama rombongan naik motor keliling kota memantau titik-titik pos pengamanan lebaran di Kota Cirebon, Kamis 20 April 2023.* /Kabar Cirebon/ Foto Jaka/

Azis bersyukur arus lalu lintas di jalur mudik lebaran idulfitri 1444 H yang ada di Kota Cirebon masih terkendali, tertib dan kondusif.

"Alhamdulillah sampai dengan sore ini arus lalu lintas di jalur mudik yang melintasi Kota Cirebon terpantau ramai lancar. Pengendara juga tertib dan kondusif," kata Azis.

Pemantauan tersebut, guna memastikan pelayanan di pos pengamanan berjalan dengan baik dan lalulintas terkendali. Sehingga, kelancaran pemudik dalam perjalanannya dapat terjamin.

Baca Juga: Sopir Bupati Kuningan Ternyata Berstatus THL Bukan PNS, Intip Gajinya Berdasarkan PMK

"Arus lalulintas dari arah barat menuju timur memang terpantau padat dengan didominasi oleh kendaraan roda dua. Tapi mereka bisa melintas dengan tertib dan tanpa hambatan," ujar Azis.

Menurut Azis, kelancaran arus lalu lintas mudik ini berkat persiapan yang matang dari para pihak pemegang otoritas terkait. Baik Kepolisian, TNI, Pemerintah Daerah (Pemda) Kota Cirebon maupun unsur masyarakat yang turut membantu.

"Terima kasih atas persiapan yang matang dan hasilnya kita lihat semuanya berjalan dengan lancar," tuturnya.

Baca Juga: Ganjar Pranowo Resmi Calon Presiden 2024 dari PDI Perjuangan, Ditandai Pemasangan Peci Hitam Oleh Megawati

Ia menjelaskan, kelancaran arus mudik juga berkat ketaatan masyarakat dalam mematuhi aturan berlalulintas maupun skema rekayasa lalu lintas yang diterapkan.

Halaman:

Editor: Muhammad Alif Santosa

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x