Daftar Bacaleg Bareng, Subhan: Gerindra-PKB Seolah Dipersatukan oleh Alam

- 14 Mei 2023, 20:22 WIB
DPC Partai Gerindra Kabupaten Cirebon mendaftarkan seluruh Bacalegnya ke KPU.
DPC Partai Gerindra Kabupaten Cirebon mendaftarkan seluruh Bacalegnya ke KPU. /Ismail Kabar Cirebon /

KABARCIREBON - DPC Partai Gerindra dan DPC PKB Kabupaten Cirebon mendaftarkan bakal calon legislatif (Bacaleg)-nya berbarengan, Sabtu (13/5/2023) ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) setempat.

Menurut Ketua DPC Gerindra Kabupaten Cirebon, H Subhan, pendaftaran Bacaleg yang bersamaan dengan PKB ini tidak ada unsur kesengajaan. Sebab, rencana awal Gerindra dijadwalkan pukul 10.00 WIB.

"Hanya saja, karena SK DPP belum selesai, akhirnya diundur. Begitu bergeser waktu, berbarengan dengan PKB," kata Subhan.

Baca Juga: Partai Demokrat Targetkan 10 Kursi di DPRD Indramayu

Kebetulan, kata dia, dari DPP PKB dan Gerindra menjadwalkan hari pendaftaran yang sama. Hanya saja waktunya berbeda. Tapi, ketika ada SK DPP Gerindra yang belum selesai, akhirnya terjadi pergeseran waktu. Alhasil pendaftaran Bacaleg bersamaan dengan PKB.

"Artinya, Gerindra dan PKB ini seolah sudah dipersatukan oleh alam. Tentunya, ketika kekuatan langit dan bumi bersatu tidak akan ada lagi yang menghalangi," ungkap Subhan.

Halaman:

Editor: Fanny Crisna Matahari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x