Sebanyak 4 Kadis di Kuningan Naik Haji, Jabatannya akan Diisi Pelaksana Harian

- 28 Mei 2023, 06:30 WIB
Kepala Dishub Kuningan menggelar kegiatan walimus safar haji karena yang bersangkutan akan menunaikan ibadah haji.
Kepala Dishub Kuningan menggelar kegiatan walimus safar haji karena yang bersangkutan akan menunaikan ibadah haji. /Iyan Irwandi/KC/

KABARCIREBON – Sebanyak 4 kepala dinas (Kadis) atau setingkat pejabat eselon II di wilayah Kabupaten Kuningan akan menunaikan ibadah haji ke tanah suci Mekkah.

Namun untuk waktu pemberangkatannya tidak sama karena disesuaikan dengan kloter keberangkatannya masing-masing.

Meski tujuannya untuk beribadah tetapi para kepala satuan kerja perangkat daerah (SKPD) tersebut telah menempuh prosedur kepegawaian.

Baca Juga: Soal Kasus Ketua PPK Cidahu yang Berstatus ASN, BKPSDM Kuningan Menunggu Petunjuk Pimpinan

Karena telah melayangkan surat cuti terlebih dahulu kepada Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM).

Demikian disampaikan Kepala Bidang Penilaian Kinerja, Kesejahteraan dan Pembinaan Aparatur BKPSDM Kabupaten Kuningan, Neneng Nurlela Sari, Jumat 26 Mei 2023.

“Memang benar. 4 pejabat eselon II yang akan beribadah ke tanah suci Mekkah tersebut telah mengajukan cuti untuk diproses sebagaimanamestinya,” katanya.

Baca Juga: Anak Ketua NasDem dan Eks Anggota DPRD Provinsi Jabar Fraksi Demokrat Dipasang di Dapil 5 Kuningan

Di samping 4 kepala dinas/badan tersebut, lanjut Neneng, banyak pula pejabat eselon III dan IV lainnya yang mengajukan cuti serupa.

Karena sama-sama mendapatkan kesempatan untuk berangkat menunaikan ibadah haji sesuai jadwal yang ditetapkan oleh pemerintah sebagaimanamestinya.

Dengan demikian, agar tidak mengalami stagnasi dalam pelaksanaan program kerja di dinasnya masing-masing, maka jabatan kosong diisi sementara oleh pelaksana harian (Plh).

Baca Juga: Mantap akan Menyalonkan Bupati Kuningan, Istri dan Anak Ketua Gerindra Dipasang Nyaleg

Tapi untuk teknisnya ditangani langsung oleh kepala Bidang Mutasi dan Pengembangan Karier (Bangrier).

“Kalau masalah Plh-nya ada di Pak Kabid Mutasi dan Bangrier, Saepul Bahri,” tuturnya.

Berdasarkan informasi, 4 kepala SKPD yang akan menunaikan ibadah haji ke tanah suci Mekkah tahun 2023.

Baca Juga: Mantan Ketua Demokrat Kuningan Tidak Nyalon tapi Disiapkan Menantunya, Ketua Bappilu: Optimis Tiap Dapil Naik

Adalah Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD), Asep Taufik Rohman beserta istrinya, Wiwin Taufik Rohman.

Karena telah menggelar waliamtus safar haji pada tanggal 24 Mei di alun-alun Desa Sindangagung Kecamatan Sindangagung.

Lalu, Kepala Dinas Perhubungan (Dishub), Muhammad Mutofid beserta istrinya, Yati Mulyati yang juga telah menggelar walimatus safar haji.

Baca Juga: Apes, Pembunuh Janda Tua di Kuningan Tertangkap ketika akan Mengambil Sepeda Motornya di Rumah Korban

Yakni, tanggal 26 Mei di Dusun Puhun Desa Windujanten Kecamatan Kadugede.

Kemudian, Kepala Dinas Sosial (Dinsos), Deni Hamdani beserta istrinya Ria Apriani.

Dan Inspektur, Deniawan bersama istrinya, Cucu Susilawati sebab telah menggelar walimatus safar di kediamannya.

Yakni, di Jalan Ahmad Yani Lingkungan Cipicung Kelurahan Kuningan.

Bupati Kuningan, H. Acep Purnama mengizinkan sekaligus mendoakan para bawahannya yang akan menunaikan ibadah haji  agar menjadi haji yang mabrur dan mabrurallah.

Maka dari itu, selama di tanah suci Mekkah,  para ASN tersebut tidak perlu memikirkan pekerjaan.

Karena akan ditangani sementara oleh plh sehingga fokus ibadah dengan khusu dan ikhlas. (Iyan Irwandi/KC) ***

Dapatkan informasi terbaru dan terpopuler dari Kabar Cirebon di Google News

Editor: Iyan Irwandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x