Edi Martono Melenggang Jadi Staf Ahli, Bupati Kuningan Pilih Eddy Syarif selaku Direktur RSUD Linggajati

- 1 Desember 2023, 13:51 WIB
Bupati Kuningan, H. Acep Purnama (tengah) foto bersama dengan direktur dan mantan direktur RSUD Linggajati seusai pergantian pejabat di aula rumah sakit setempat.
Bupati Kuningan, H. Acep Purnama (tengah) foto bersama dengan direktur dan mantan direktur RSUD Linggajati seusai pergantian pejabat di aula rumah sakit setempat. /Iyan Irwandi/KC/

KABARCIREBON - Menjelang masa akhir jabatannya, Bupati Kuningan, H. Acep Purnama membuat keputusan strategis dengan mempromosikan Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Linggajati, H. Edi Martono menjadi Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia (SDM).

Apalagi yang bersangkutan masuk tiga besar terbaik open bidding melalui seleksi terbuka jabatan pimpinan tinggi pratama (JPTP) bersama dua pesaingnya atas nama Sekretaris Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM), Dodi Sudiana.

Serta Perencana Ahli Madya Spasial Perencanaan Wilayah Bidang IPW Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah (Bappeda), Iwan Mulyawan.

Baca Juga: Bibit Cabe Jawa Harus Bersertifikasi, Ini Penjelasan Kepala Diskatan Kuningan yang Tidak Mau Gegabah

Dengan melenggangnya H. Edi Martono menduduki jabatan Eselon II (eks jabatan Asep Budi Setiawan yang sekarang dipercaya menjabat kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu), maka orang nomor satu pun kembali memilih seorang dokter sebagai penggantinya. Yakni, Eddy Syarief yang sebelumnya menjabat kepala Bidang Pelayanan Kesehatan Dinas Kesehatan (Yankes Dinkes).

"Seluruh pegawai harus menjadi tim yang kuat dalam mengelola RSUD Linggajati agar semakin maju sekaligus bisa meningkatkan pelayanan terhadap masyarakat," ujar Bupati Kuningan, H. Acep Purnama di sela-sela serah terima jabatan (Sertijab) di aula rumah sakit setempat, Kamis 30 November 2023.

Ia meyakini, dengan pola badan layanan umum daerah (BLUD), maka ke depannya akan semakin leluasa berinovasi dalam mengelola rumah sakit pemerintah daerah (Pemda) tersebut sehingga gunakanlah kesempatan itu untuk melakukan berbagai terobosan peningkatkan pelayanan kepada masyarakat umum.

Baca Juga: Hanya 5 Wartawan yang Memenuhi Syarat Memimpin PWI Kuningan

Khusus bagi direktur RSUD Linggajati yang baru diharapkan dapat menjaga dan meningkatkan yang sudah baik serta bisa bekerja maksimal demi peningkatan pelayanan kesehatan di Kabupaten Kuningan sehingga menjadi rumah sakit daerah yang mampu memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat.

Halaman:

Editor: Iyan Irwandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x