Puluhan Santri Husnul Khotimah Kuningan Diterima di 19 PTN Ternama di Indonesia, Ini Daftarnya

- 29 Maret 2024, 22:58 WIB
Kampus Husnul Khotimah Kuningan.
Kampus Husnul Khotimah Kuningan. /Iyan Irwandi/KC/

Empat orang lolos pada Universitas Diponegoro (UNDIP) atas nama Dhafa Dwi Andhika Prodi Kedokteran, Salma Putri Kamila Prodi Psikologi, Nayla Ilman Prodi Akuntansi dan Nadhira Hifzhani Alyzzah Prodi Akuntansi. Satu santri lolos di Universitas Lampung (UNILA) atas nama Innayah Daffa Muthmainah Prodi Kedokteran.

Lima santri di Universitas Padjadjaran (UNPAD) atas nama Dzunnurain Akbar Prodi Ilmu Kesejahteraan Sosial, Najla Nazhifah Az Zahra Prodi Keperawatan, Raisa khosa Saniyyah Caryaman Prodi Ilmu Perpustakaan, Saly Nur Najataqi Prodi Ilmu Pemerintahan dan Zafira Syifania Prodi Ilmu Hukum.

Baca Juga: Semua Sekolah di Kuningan akan Menerapkan Kurikulum Gunung Ciremai, Seperti Apakah?

Satu orang lolos pada Universitas Negeri Surabaya (UNESA) atas nama Naufal Erva Syahputra Prodi Bisnis Digital serta 5 santri di Universitas Sebelas Maret (UNS) atas nama Jauza Zahidah D3 Farmasi, Annisa Qonitatudz Zakiyah Rahman Prodi Statistika, Ziyana Walida Prodi PLB, Fathiyah Huwaida Achmad Prodi Sastra Indonesia dan Syifa Syauqiyyah Halda Prodi Sastra Arab.

Lima orang di Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) atas nama Mudzakkir Fauzan Nugraha Prodi Manajemen, Aurel Naila Masahieka Putri N Prodi Pendidikan Bahasa Inggris, Muthia Yumna Az Zahra Prodi Teknologi Pendidikan, Nida Auliya Prodi Ekonomi Islam dan Azizah Fikri Rahmani Prodi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD).

Satu orang lolos di UPN Veteran Yogyakarta atas nama Muhammad Nandana Rizki Prodi Teknik Perminyakan, satu santri di Universitas Syiah Kuala (UNSYIAH) atas nama Abdan Syakura Bin Yasir Prodi Informatika, dua santri pada Universitas Indonesia (UI) atas nama Muhammad Alifatulmu’aqi Prodi Manajemen dan Azzah Assajidah Prodi Sastra Arab.

Baca Juga: Seleksi Tim Pencak Silat Popwilda Kuningan akan Digelar Sabtu dan Minggu Malam

Mudir Mahad HK1 (Pimpinan Pondok Pesantren Husnul Khotimah 1), Ustadz Mulyadin mengatakan, prestasi yang telah diraih para santri, bukanlah akhir dari perjalanan namun sebaliknya, awal perjalanan panjang dan berliku. Pihaknya berharap prestasi tersebut akan menjadi inspirasi sekaligus motivasi bagi santri-santri lainnya untuk mengikuti jejak para seniornya di masa mendatang. (Iyan Irwandi/KC) ***

Dapatkan informasi terbaru dan terpopuler dari Kabar Cirebon di Google News 

 

Halaman:

Editor: Iyan Irwandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x