Tuntaskan Pekerjaan Jelang Akhir Masa Jabatan, Wabup Ayu Dambakan Kabupaten Cirebon Lebih Maju 

- 1 April 2024, 18:22 WIB
WAKIL Bupati Cirebon. Hj Wahyu Tjiptaningsih.*
WAKIL Bupati Cirebon. Hj Wahyu Tjiptaningsih.* /Kabar Cirebon/ Iwan Junaedi/

KABARCIREBON- Wakil Bupati (Wabup) Cirebon, Hj Wahyu Tjiptaningsih berharap di Hari Jadi Ke-542 ini Kabupaten Cirebon dapat lebih maju dan lebih baik lagi.

Ayu sapaan akrabnya mengakui, di masa kepemimpinannya dengan Bupati Imron masih banyak yang belum terselesaikan. Namun di sisa akhir masa jabatannya pada 17 Mei 2024, sedikit demi sedikit dapat menuntaskan pekerjaan yang belum terselesaikan.

Baca Juga: “Cirebon Sun Kelangon”, Momentuh Hari Jadi Ke-542 Kabupaten Cirebon, Torehkan Banyak Prestasi

"Banyak pekerjaan yang belum terselesaikan, di antaranya masih ada jalan-jalan yang belum selesai, tapi di akhir masa jabatan diharapkan segera diselesaikan," katanya, Senin (1/4/2024).

Menurutnya, walaupun waktunya singkat, namun dengan semangat membara pekerjaan yang belum usai bisa terselesaikan secara bertahap. 

Begitu pula dengan banjir, yang sudah menjadi langganan bagi masyarakat Cirebon, khususnya wilayah timur. Pihaknya sudah berkoordinasi dengan pemerintah pusat dan DPR-RI untuk bisa mencarikan solusinya.

Baca Juga: Pj Wali Kota Buka Kegiatan Gebyar Ramadan dan Bubos 8 Bersama Jabar Bergerak

"Masyarakat kita tidak menginginkan bantuan, tetapi harus dicarikan solusinya supaya tidak banjir lagi. Untuk jangka pendek kita sudah melakukan normalisasi sungai. Untuk jangka panjang memang butuh kolaborasi dengan pemerintah pusat, provinsi, kabupaten tetangga, serta pemerintah desa sesuai kewenangannya," tutur Ayu. 

Kemudian masalah lainnya, lanjut dia, yakni sampah, kemiskinan, stunting dan sebagainya. "Diharapkan semua masalah perlahan dapat kita selesaikan," ucapnya.***

Halaman:

Editor: Iwan Junaedi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x