Melongok ke Telaga Nyi Mas Cincin: Tempat Wisata di Majalengka dengan Keindahan Alam yang Sangat Luar Biasa

- 26 April 2024, 11:00 WIB
Wana Wisata Nyi Mas Cincin di perbatasan Majalengka Ciamis ini layak dikunjungi oleh wisatawan
Wana Wisata Nyi Mas Cincin di perbatasan Majalengka Ciamis ini layak dikunjungi oleh wisatawan /Foto: Instagram @foresttourism.mjlk

KABARCIREBON - Melongok ke objak wisata Majalengka satu ini pengunjung akan merasakan sensasi yang sangat luar biasa. Dengan hamparan tanaman terlihat menghijau di sepanjang Telaga, yang didukung dengan lingkungan begitu asri berada di daerah pegunungan menjadikan minat orang untuk kembali ke tempat wisata ini.

Suara gemricik air mengalir tenang dari Telaga Nyi Mas Cincin yang lokasinya berada di perbatasan jalan antara Cikijing-Panjalu, Cintaasih, Cingambul, Kabupaten Majalengka ini bisa menjadi pilihan bagi para wisatawan berkunjung bersama keluarga dan orang terkasih.

Tak hanya udaranya yang sejuk, saat berada di sana, para pengunjung pun bisa melihat panorama alam instragamble. Dengan menyuguhkan fenomen alam berbeda, kawasan objek wisata tersebut terletak di kawasan hutan lindung Kabupaten Majalengka.

Baca Juga: Sekda H Dian Lepas Keberangkatan Santri Lirboyo Asal Kuningan

Bagi wisatawan yang ingin beranjak ke tempat wisata tersebut, perjalanan bisa dimulai dari Kota Majalengka, dan arah perjalanan anda harus dimulai lurus menuju Cikjing.

Selanjutnya, pengunjung belok kanan dan mengabil jalan menuju arah Ciamis. Lalu belok kanan ke Jahim, dan lurus hingga bertemu Desa Cintaasih, Kecamatan Cingambul, Kabupaten Majalengka.

Pengunjung bisa menemukan destinasi wisata ini berada di sebelah kiri jalan utama. Adapun fasilitas yang disdiakan Telaga Nyi Mas Cincin, pengunjung bisa menikmati Flayin Fox, Downhill, Tempat Lesehan, Sepeda Air.

Baca Juga: Jelang Laga Timnas Indonesia Vs Korea Selatan, Erick Thohir Temui Shin Tae-yong, Ini yang Dibahas

Begitu juga bila pengunjung berkunjung bersama dengan keluarga maupun rombongan, maka di tempat wisata ini akan disediakan fasilitas glambing.***

 

Halaman:

Editor: Epih Pahlapi

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x