Ramadan 2023, Inilah Doa Nabi Muhammad SAW Menyambut Bulan Puasa, Teks Arab, Latin dan Terjemahan

- 22 Maret 2023, 08:42 WIB
Ilustrasi  melihat bulan dengan teropong sebagai penanda penetapan Awal Ramadan 2023, Kemenag Gelar Sidang Isbat di 124 Lokasi
Ilustrasi melihat bulan dengan teropong sebagai penanda penetapan Awal Ramadan 2023, Kemenag Gelar Sidang Isbat di 124 Lokasi /ANTARA/Saiful Bahri/

KABARCIREBON - Bulan suci Ramadan tahun 2023 M atau 1444 Hijriah sebentar lagi. Nah, ini doa Nabi Muhammad SAW menyambut datangnya bulan suci Ramadan.

Sayyidina Ubadah bin al-Shamith meriwayatkan dalam hadis, Rasulullah mengajarkan doa yang dibaca saat Ramadan tiba:

عن عبادة بن الصامت رضي الله عنه, قال: كان رسول الله صلي الله عليه وسلم يعلمنا هؤلاء الكلمات إذا جاء رمضان أن يقول أحدنا: أللهمَّ سَلِّمْنِي مِنْ رَمَضَانَ، وَسَلِّمْ رَمَضَانَ لِي، وَتَسَلَّمْهُ مِنِّي مُتَقَبَّلًا

Baca Juga: Situasi Menjelang Mutasi di Kuningan Mulai Memanas, Dikabarkan Muncul 3 Kubu Eselon II

Dari Ubadah bin al-Shamith RA, ia berkata, “Rasulullah saw mengajari kami bacaan berikut ini untuk dibaca oleh salah satu dari kami saat Ramadan datang"

“Allahumma salimnî min ramadlâna wa sallim ramadlâna lî wa tasallamhu minnî mutaqabbalan.”

“Ya Allah, sampaikan aku (dengan selamat menuju bulan) Ramadhan. Sampaikanlah Ramadhan kepadaku, dan terimalah amal-amalku (di bulan) Ramadhan.”

(Imam Abul Qasim Sulaiman bin Ahmad ath-Thabrani, Kitâb al-Du’â’, Kairo: Dar al-Hadits, 2007, hlm. 311).

Baca Juga: 12 Atlet Peparda Siap Naik Level, Kuningan Miliki 4 Atlet Skala Internasional

Imam ath-Thabrani juga memasukkan doa yang sama, namun dengan redaksi sedikit berbeda.

Diriwayatkan Imam Makhul al-Syami (w. 112 H), Nabi membaca doa ini saat memasuki Ramadhan saat memulai ibadah puasa wajib bagi umat Islam :

أللهمَّ سَلِّمْنِي لِرَمَضَانَ، وَسَلِّمْ رَمَضَانَ لِي، وَتَسَلَّمْهُ مِنِّي مُتَقَبَّلًا

“Allahumma salimnî li ramadlâna wa sallim ramadlâna lî wa tasallamhu minnî mutaqabbalan”

Baca Juga: Pemda Belum Mampu Merealisasikan Pembangunan Stadion Mini, Ini Pesan Bupati

“Ya Allah, sampaikan aku (dengan selamat) kepada (bulan) Ramadhan. Sampaikanlah Ramadhan kepadaku (juga) dan terimalah (amal-amal)-ku (di bulan) Ramadhan)”

(Imam Abul Qasim Sulaiman bin Ahmad ath-Thabrani, Kitâb al-Du’â’, 2007, hlm. 312).

Demikian doa yang dibaca Rasulullah menjelang memasuki awal bulan Ramadhan ketika memulai ibadah rukun Islam ke empat, yakni puasa wajib.

Baca Juga: Menyambut Ramadhan 2023, PLN UP3 Cirebon Gelar Pasukan dan Peralatan, Terapkan PDKB Metode Berjarak

Pemerintah, melalui Kementrian Agama (Kemenag), baru akan memulai Sidang Isbat untuk penentuan awal Ramadhan 1444 H dan memulai puasa pada Rabu sore ini, 22 Maret 2023.

Hasil Sidang Isbat akan menentukan awal Ramadan atau saat umat Islam memulai ibadah puasa.

Jika benar awal Ramadhan dan ibadah puasa hari pertama mulai Kamis besok, 23 Maret 2023, ada baiknya umat Islam membacakan doa seperti yang dibaca Rasulullah Muhammad SAW.***

Editor: Muhammad Alif Santosa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x