Inilah 17 Hari Besar Nasional di Bulan Juni 2023, Ada Cuti Bersama, Waisak Hingga Hari Raya Idul Adha

23 Mei 2023, 10:05 WIB
Catat, Inilah 17 Hari Besar Nasional di Bulan Juni 2023, Ada Cuti Bersama, Waisak Hingga Hari Raya Idul Adha /Kabar Cirebon/Foto Muhammad Alif Santosa/

KABARCIREBON - Banyak momentum hari besar nasional di Bulan Juni 2023. Ada 17 hari besar nasional ditambah dua hari perayaan keagamaan yakni Waisak dan Idul Adha 1444 H.

Hari besar nasional di bulan Juni 2023 cukup banyak. Ada yang ditetapkan menjadi libur nasional ada pula yang tidak. Tetapi, tetap diperingati dengan kegiatan-kegiatan yang berhubungan hari besar nasional tersebut.

Nah, mengawali bulan Juni 2023, masyarakat Indonesia akan mendapati libur panjang atau long weekend dari Kamis hingga Minggu yakni tanggal 1 Juni sampai 4 Juni 2023.

Baca Juga: Akta Notarisnya Diserahkan Kadiskopdagperin, PPK Kuningan Miliki Koperasi Konsumen Maju Mandiri Sejahtera

Kenapa libur cukup panjang. Karena, ada dua hari besar nasional yang berdekatan ditambah cuti bersama. Dua hari besar tanggal merah di awal bulan Juni itu yakni hari lahir Pancasila 1 Juni yang jatuh pada hari Kamis dan Hari Waisak 4 Juni 2023 atau 2567 BE jatuh pada hari Minggu.

Di antara dua tanggal merah itu, pemerintah menetapkan cuti bersama pada tanggal 2 Juni 2023 jatuh pada hari Jumat. Sedangkan tanggal 3 Juni 2023 jatuh pada hari Sabtu. Umumnya, setiap hari Sabtu, pegawai pemerintah maupun swasta libur. Namun, ada pula yang berangkat kerja.

Informasi ini sebagaimana telah diatur dalam Surat Keputusan Bersama (SKB) 3 Menteri tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama pada tahun 2023.

Baca Juga: Sentimen Kedaerahan Pencapresan Anies Baswedan sangat Tinggi, Rudi O'ang: NasDem Kuningan Dapat Anugerah

Tanggal Merah di Bulan Juni 2023

Pada bulan Juni 2023 ini terdapat tiga tanggal merah yang merupakan Peringatan Hari Besar Nasional (PHBN) dan menjadi hari libur nasional. Ketetapan itu, berdasarkan SKB 3 Menteri tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2023.

1. Kamis tanggal 1 Juni 2023 merupakan Libur Nasional Hari Lahir Pancasila

2. Minggu tanggal 4 Juni 2023 merupakan Libur Nasional Hari Raya Waisak 2567 BE

3. Kamis tanggal 29 Juni 2023 merupakan Libur Nasional Hari Raya Idul Adha 1444 H.

Cuti bersama pada bulan Juni 2023 ditetapkan pada hari Jumat, tanggal 2 Juni 2023. Sehingga, libur Hari Raya Waisak digantikan di tanggal 2 bulan Juni tahun 2023.

Baca Juga: Sejumlah Incumbent DPRD Kuningan Diprediksi Bakal Tersingkir di Dapil 5

Nah, bagi Anda yang memiliki agenda berlibur di bulan Juni 2023, dari sekarang bisa mempersiapkan diri memilih waktu yang tepat.

Hari Besar Nasional Juni 2023

Kamis, 1 Juni 2023 Hari Lahir Pancasila dan Hari anak Sedunia, Hari Susu Sedunia

Sabtu 3 Juni 2023 Hari Pasar Modal Indonesia

Minggu 4 Juni 2023 Hari Anak Korban Perang Internasional

Senin 5 Juni 2023 Hari Lingkungan Hidup Sedunia

Rabu 14 Juni 2023 Hari Donor Darah Sedunia

Sabtu 17 Juni 2023 Hari Dermaga Nasional, HAri Penanggulangan Degradasi Lahan dan Kekeringan Sedunia

Baca Juga: Lagi, Mobil Pejabat Kuningan Kecelakaan, Diduga Akibat Rem Blong Ford Escape Nyangkut di Saung HKTI

Rabu 21 Juni 2023 Hari Musik Dunia, Hari Krida Pertanian

Kamis 22 Juni 2023 Hari Ulang Tahun Kota Jakarta

Jumat 23 Juni 2023 Hari Konvensi Bonn

Sabtu 24 Juni 2023 Hari Bidan Nasional

Senin 26 Juni 2023 Hari Peduli Korban Penyiksaan Internasional, Hari Anti Narkoba Internasional

Kamis 26 Juni 2023 Hari Keluarga Nasional

Baca Juga: IG Sudah Bisa Dibuka, Terungkap Ini Penyebabnya!

Demikian hari libur nasional, cuti bersama dan hari besar di bulan Juni 2023. Semoga membantu anda dalam memberikan inspirasi untuk mengisi kegiatan di bulan Juni 2023.***

Editor: Muhammad Alif Santosa

Sumber: liputan

Tags

Terkini

Terpopuler