Muhammadiyah Tetapkan Lebaran Hari Jumat 21 April 2023, Siapkan Banyak Tempat Salat Ied Hingga ke Pelosok

- 19 April 2023, 12:25 WIB
Muhammadiyah menetapkan lebaran Idul Fitri, Jumat 21 April 2023. Ilustrasi warga Muhammadiyah memenuhi Lapangan Lodaya, Kota Bandung dalam pelaksanaan Salat Idul Adha, Sabtu, 9 Juli 2022 lalu.
Muhammadiyah menetapkan lebaran Idul Fitri, Jumat 21 April 2023. Ilustrasi warga Muhammadiyah memenuhi Lapangan Lodaya, Kota Bandung dalam pelaksanaan Salat Idul Adha, Sabtu, 9 Juli 2022 lalu. /Muhammadiyah/

Muhammadiyah tidak menapik jika nanti penetapan 1 Syawal antara Muhammadiyah dengan pemerintah dapat terjadi perbedaan. Hal itu karena metode yang digunakan dalam penetapan 1 Syawal 1444 H juga berbeda.

Sementara itu, Pemerintah Indonesia melalui Kementeria Agama RI bakal menggelar sidang isbat untuk menetapkan 1 Syawal 1444 H atau Hari Raya Idul Fitri 2023 pada Kamis, 20 April 2023.

Pemerintah memprediksi 1 Syawal 1444 H jatuh pada hari Sabtu, 22 April 2023. Hal itu karena, pada hari Jumat tanggal 21 April 2023, posisi hilal masih di bawah ufuk.

Baca Juga: Info Mudik: Daftar Nomor Telefon Penting Kondisi Darurat Perjalanan Mudik Lebaran 2023

Wakil Menteri Agama RI, Zainut Tauhid Sa'adi membenarkan akan terjadi perbedaan dalam penetapan 1 Syawal 1444 H antara pemerintah dengan Muhammadiyah. Karenanya ia mengimbau, umat Muslim saling menghargai dan tetap menjalin silaturahmi.***

Halaman:

Editor: Muhammad Alif Santosa

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah