Antre

- 7 Agustus 2022, 19:15 WIB
Prof Dr H ABDUL ROZAK
Prof Dr H ABDUL ROZAK

Anna berkeliling mencari makanan khas. Dia tahu letaknya dengan melihat antrean panjang. Dia antre dengan kebahagian sambil mengobrol dengan teman-teman. Anna melihat lagi lagi wajah-wajah yang ikhlas mengantre.

Pada saat makan pun terjadilah lagi mengobrol.
Anna membayangkan betapa indah apabila kondisi pengantre berwajah ikhlas itu terjadi pada antrean pengendara lalu lintas.

Kita merindukan kesenyapan dalam berkendaraan, tidak sering membunyikan klakson. Banyak pengandara bermotor memberitahukan ketidaksabarannya melalui klakson. Baru saja lampu hijau menyala klakson dibunyikan, jalan teralangi membunyikan klason.

Mereka yang berbuat seperti itu lupa bahwa jalan itu milik bersama. Begitu juga Anna merindukan para pengantre di tempat lain; rumah sakit, bank, tempat wisata, pembagian sedekah, dan sebagainya.

Alangkah indah jika antrean sepanjang apa pun tidak ada korban. Anna prihatin membaca berita bahwa terdapat korban pada antrean pertandingan bola, pertunjukkan musik, pembagian sedekah.

Halaman:

Editor: Alif Kabar Cirebon


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah