Anggota DPR RI TB Hasanudin Sosialisasikan 4 Pilar Kebangsaan di Depan Ribuan Anggota Pramuka di Majalengka

- 21 Januari 2023, 01:05 WIB
Anggota DPR RI TB Hasanudin menggelar sosialisasi 4 pilar kebangsaan di depan ribuan anggota Pramuka di Majalengka
Anggota DPR RI TB Hasanudin menggelar sosialisasi 4 pilar kebangsaan di depan ribuan anggota Pramuka di Majalengka /

Baca Juga: Satu Tahun Duduki Jabatan, Bupati Cirebon Serukan Pejabat Eselon II Ikuti Uji Kompetensi

Bahkan lebih jauh, kata Anggota Komisi I DPR RI, di dalam pramuka muncul kebaikan, persaudaraan, persatuan dan kesatuan. Sehingga dirinya sangat mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan Pramuka di Majalengka ini. Dirinya mengajak semua pihak untuk bersama-sama menjaga Pancasila, UUD 1945, NKRI dan Bhineka Tunggal Ika.

"Pancasila menjadi dasar kehidupan kita yang membuat kita bersatu. Pancasila itu berkah untuk kita semua. Bhineka Tunggal Ika,walaupun berbeda Suku, Agama, Ras dan Antargolongan namun kita tetap indonesia,"ucapnya.

Dia pun menambahkan, bahwa seluruh anggota DPR dan MPR ditugaskan untuk menggencarkan sosialisasi empat pilar kebangsaan, yakni Pancasila, UUD 1945, Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), dan Bhinneka Tunggal Ika. Pancasila adalah ideologi dan dasar negara. UUD 1945 adalah konstitusi negara. NKRI sebagai bentuk negara.

Baca Juga: Demi Penglaris Usaha, Makam Keramat di Majalengka Dirusak Emak-emak Hingga Rata

Di akhir acara TB.Hasanuddin pun memberikan apresiasi berupa penawaran beasiswa kepada salah satu anggota Pramuka yang berprestasi bidang seni yang sudah tampil dalam acara tersebut.

Hadir pada kesempatan itu, Asisten Daerah Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Rd.Muhammad Umar Ma'ruf,Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Majalengka Hj.Lilis Yuliasih, Kepala Bidang Layanan Kepemudaan Dispora Majalengka Mumu Rudi Harto, serta tamu undangan lainnya.***

Halaman:

Editor: Jejep Falahul Alam

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x