Mengenal Lebih Dekat Polman MAJALENGKA. Kampus Negeri di Bawah Kemendikbud yang Segera Peletakan Batu Pertama

- 10 Maret 2023, 07:35 WIB
Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat Wahyu Mijaya tengah memberikan sambutan pada kegiatan Politeknik Manufaktur (Polman) Bandung yang tengah menggelar sosialisasi akses pendidikan siswa Ciayumajakuning di Gedung Nyai Rambut Kasih Majalengka.
Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat Wahyu Mijaya tengah memberikan sambutan pada kegiatan Politeknik Manufaktur (Polman) Bandung yang tengah menggelar sosialisasi akses pendidikan siswa Ciayumajakuning di Gedung Nyai Rambut Kasih Majalengka. /Jejep /

KABAR CIREBON - Bagi sebagian besar masyarakat Majalengka, mungkin masih asing mendengar nama kampus Polman. Padahal pada pertengahan tahun 2023 ini, kampus negeri dibawah naungan Kementrian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi (Kemdikbud) Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi, yang akan segera melaksanakan pembangunan peletakan batu pertama, kampus II Polman.

Hal itu pun ditandai dengan penyerahan sertifikat tanah oleh Bupati Majalengka H Karna Sobahi, guna mendukung penuh pembangunan Kampus II Polman Majalengka, kepada Direktur Jenderal Pendidikan Vokasi Wikan Sakarinto belum lama ini.

Pembangunan kampus Polman di Majalengka Provinsi Jawa Barat sendiri, direncanakan akan mengeluarkan program studi sebanyak mungkin, dengan menyerap mahasiswa hingga mencapai belasan ribu orang.

Baca Juga: Mayoritas Masih Tradisional, Petani Mangga di Majalengka Belum Tersentuh Program Pelatihan Teknologi Digital

Lulusan Polman ini juga diharapkan mampu menyokong Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Metropolitan Rebana. Sebuah program kawasan Metropolitan Rebana merupakan wilayah utara atau timur laut Provinsi Jawa Barat. Meliputi tujuh daerah, yakni Kabupaten Sumedang, Majalengka, Cirebon, Subang, Indramayu, Kuningan, serta Kota Cirebon.

Keseriusan akan dibangun kampus Polman juga teranyar pada Kamis 9 Maret 2023 kemarin. Kampus tersebut melaksanakan sosialisasi akses pendidikan siswa Ciayumajakuning dengan melibatkan para kepala sekolah di wilayah Cirebon, Majalengka, Kuningan dan Cirebon, bertempat di Gedung Nyai Rambut Kasih Kabupaten Majalengka.Hadir pada kesempatan itu Direktur Polman Bandung Mohamad Nurdin dan Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat H Wahyu Mijaya serta para tamu undangan lainnya.

"Saat ini tanah yang sudah tersedia seluas sekitar 15 hektar, tanah tersebut masih kurang 15 hektar dari kebutuhan untuk pembangunan Polman Majalengka itu," kata Direktur Polman Bandung, Mohammad Nurdin saat menghadiri acara tersebut di Majalengka.

Baca Juga: Mayoritas Masih Tradisional, Petani Mangga di Majalengka Belum Tersentuh Program Pelatihan Teknologi Digital

Dia menjelaskan,sebenarnya rencana pembangunan ini dimulai sejak 2021, dengan dibuktikan dengan adanya MoU antara Kemendikbud Ristek, Provinsi Jawa barat dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Majalengka.

Halaman:

Editor: Jejep Falahul Alam

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x