Gerindra Targetkan 3 Kursi di Dapil 3 Kuningan, Sang Istri Ketua Menempati Nomor Urut 1

- 27 Mei 2023, 05:30 WIB
Bacaleg Dapil 3 Gerindra Kuningan, Siti Sarah
Bacaleg Dapil 3 Gerindra Kuningan, Siti Sarah /Iyan Irwandi/KC/

 

KABARCIREBON - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Kabupaten Kuningan menargetkan kenaikan suara di Daerah Pemilihan (Dapil) 3.

Sehingga menerapkan strategi peningkatan kursi keterwakilan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) dari jumlah 2 kursi menjadi 3 kursi.

Tidak tanggung-tanggung, istri ketua partai besutan Prabowo Subianto tersebut atas nama Siti Sarah didaulat menjadi bakal calon legislatif (Bacaleg) nomor urut 1.

Baca Juga: Mantan Ketua Demokrat Kuningan Tidak Nyalon tapi Disiapkan Menantunya, Ketua Bappilu: Optimis Tiap Dapil Naik

Ia akan berkolaborasi dengan dua incumbent atas nama M. Hadis nomor urut 2 dan Nurcholis Mauludin Syah nomor urut 3.

Serta bacaleg Partai Gerindra lainnya yang terdiri dari Ali Salam nomor urut 4, Solihati nomor urut 5.

Dudin Hasanudin nomor urut 6, H. Bambang Heriyanto nomor urut 7, Muhamad Fauzi nomor urut 8.

Baca Juga: Sanksi yang Dijatuhkan KPU Kurang Tepat, Ketua Gerindra Kuningan: Sehebat Apa Sih Ketua PPK Cidahu

Hj. Juni Susan nomor urut 9, Wahya nomor urut 10, Dian Irmayanti nomor urut 11 dan Padli Pratama nomor urut 12.

“Memang benar. Istri saya disimpan di Dapil 3 untuk mendongkrak perolehan suara partai.

Karena segala potensi akan dilakukan demi memenangkan pemilihan umum (Pemilu),” kata Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Kuningan, H. Dede Ismail.

Baca Juga: Sejumlah Incumbent DPRD Kuningan Diprediksi Bakal Tersingkir di Dapil 5

Sementara itu, pada pelaksanaan pemilihan legislatif (Pileg) tahun 2019 lalu, dari Dapil 3 Partai Gerindra berhasil meraup 16.200 suara.

Sehingga menghantarkan dua kader terbaiknya menduduki kursi anggota DPRD Kabupaten Kuningan periode 2019-2024.

Yakni atas nama Nurcholis Mauludin Syah dengan perolehan tinggi sebanyak 3.569 suara dan M. Hadis yang menempati tertinggi kedua 2.136 suara.

Baca Juga: Mengklaim Mengantongi 5.999 Suara, Bacaleg Demokrat Dapil 5 Kuningan Cabut Berkas Pencalegan Alias Mundur

Sedangkan suara sisanya disumbangkan oleh 10 calon anggota legislatif (Caleg) lainnya.

Seperti H. Iwan Sukmawan sebanyak 1.609 suara, Euis Agustianingsih 445 suara, Ahmad Mulkan Mega Pamungkas 454 suara.

Elga Margita 794 suara, Indriyani 144 suara, Ayip Nursyamsi 55 suara, Uun Kurniasih 149 suara.

Baca Juga: Sentimen Kedaerahan Pencapresan Anies Baswedan sangat Tinggi, Rudi O'ang: NasDem Kuningan Dapat Anugerah

Dudin Hasanudin 1.040 suara, Dipujiono 203 suara dan Aan Nurjanah sebanyak 79 suara.

“Semoga saja perolehan suara di Dapil 3 bisa bertambah banyak dari pileg sebelumnya.

Sehingga berdampak pula pada bertambahnya keterwakilan dewan atas nama Partai Gerindra menjadi 3 orang,” tuturnya.

Di samping peningkatan jumlah kursi sebagai tiket untuk mencalonkan pada pemilihan kepala daerah (Pilkada).

Partai Gerindra pun akan berjuang semaksimal mungkin di semua dapil dengan melibatkan kader dan bacaleg.

Guna memenangkan pemilihan presiden (Pilpres) yang calonnya adalah Ketua Umum Prabowo Subianto. (Iyan Irwandi/KC) ***

Dapatkan informasi terbaru dan terpopuler dari Kabar Cirebon di Google News

Editor: Iyan Irwandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x