Panglima Santri Kagumi PT Siraj Badawi Cukup Rupiah, 100 Persen Pekerja Lokal Cirebon

- 31 Mei 2023, 19:45 WIB
Wagub Jawa Barat, Uu Ruzhanul Ulum, bersilaturahmi ke PT SBCR di Kabupaten Cirebon.
Wagub Jawa Barat, Uu Ruzhanul Ulum, bersilaturahmi ke PT SBCR di Kabupaten Cirebon. /IST /

KABARCIREBON - Panglima Santri yang juga Wakil Gubernur (Wagub) Jawa Barat, H Uu Ruzhanul Ulum mendorong semua perusahaan di Jabar bisa mengikuti kiprah yang dilakukan PT Siraj Badawi Cukup Rupiah (SBCR).

Karena perusahaan dengan Brand Surabraja tersebut mengakomodasi 100 persen pekerja dari sumber daya manusia (SDM) lokal.

Hal itu dikemukakan Panglima Santri Jawa Barat ini, saat melakukan silaturahmi yang dikemas dengan kegiatan Workshop Peningkatan Kapasitas Leadership dan Manajerial Menuju Era Digitalisasi Ekonomi Bisnis Karyawan dan Direksi PT SBCR, belum lama ini.

Baca Juga: Cuaca Panas Menjadi Tantangan Calon Jamaah Haji Asal Kabupaten Cirebon

Orang nomor dua di Jawa Barat tersebut disambut hangat oleh Pendiri PT SBCR Hj Rupiah, Ketua Komite Keluarga PT SBCR H Abdul Qodir, Direktur Keuangan dan Umum DR Adam Safitri dan Direktur Produksi Dede Nurkholis serta ratusan karyawan.

Diakui Uu, kiprah PT Siradj Badawi Cukup Rupiah (SBCR) memberikan dampak besar membangun perekonomian masyarakat Jabar khususnya masyarakat sekitar pabrik.

Pabrik Saus dan Kecap Surabraja yang berlokasi di Desa Kasugegan Kidul, Kecamatan Depok, Kabupaten Cirebon menurut Uu berdiri sejak 1960 silam, kini produknya telah merambah hampir di seluruh plosok Indonesia.

Baca Juga: Hari Lahir Pancasila, PT KAI Luncurkan 5 Kereta Api Baru

Halaman:

Editor: Muhammad Alif Santosa

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x