Diundang di 3 Kegiatan Jalan Santai, Arya Permana Graha Doakan Masyarakat Kuningan Semakin Sejahtera

- 28 Agustus 2023, 09:42 WIB
Bendahara Umum PPP Pusat, Arya Permana Graha mengikuti jalan santai  bersama warga Kelurahan Cigadung.
Bendahara Umum PPP Pusat, Arya Permana Graha mengikuti jalan santai bersama warga Kelurahan Cigadung. /Iyan Irwandi/KC/

 

KABARCIREBON - Bendahara Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Pusat, Arya Permana Graha sangat mengapresiasi warga-warga yang kreatif menyelenggarakan kegiatan peringatan Hari Kemerdekaan RI dan peringatan Hari Jadi ke-525 Kabupaten Kuningan.

Karena hal tersebut sebagai bentuk kecintaan terhadap tanah air sendiri sehingga mesti terus digalakan di seluruh komponen masyarakat sebagaimanamestinya agar jiwa memiliki negara dan kedaerahannya semakin tinggi.

Di samping itu, ia mengajak kepada seluruh warga kota kuda baik di wilayah perkotaan maupun yang tersebar di perdesaan supaya selalu menjaga sekaligus memupuk kebersamaan dan kekompakan.

Baca Juga: Kado Terindah Hari Jadi Ke-525 Kuningan, Disdukcapil Persembahkan Penghargaan

Terutama dalam menyukseskan pelaksanaan pembangunan di desanya masing-masing sehingga dapat tercapai Visi Kuningan Ma'mur, Agamis dan Pinunjul (Maju).

"Dirgahayu Kemerdekaan RI dan Selamat Hari Jadi ke-525 Kabupaten Kuningan. Semoga Kuningan semakin maju dan berkembang di segala bidang dan masyarakatnya sejahtera," tutur Kang Arya sapaan akrabnya, Minggu 27 Agustus 2023.

Sementara itu, tokoh muda asal kota kuda yang menjadi bakal calon anggota legislatif (Bacaleg) Daerah Pemilihan (Dapil) X Jabar PPP Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI tersebut memenuhi 4 undangan sekaligus terkait kegiatan yang diselenggarakan masyarakat Kabupaten Kuningan di tempat berbeda.

Baca Juga: Mutasi Digelar Awal September, Pejabat yang Dekat dengan Bupati Kuningan Akan Banyak yang Kecewa

Dengan suka cita dan penuh kegembiraan, ia melepas kegiatan jalan santai di Kelurahan Cigadung Kecamatan Cigugur yang diikuti ratusan warga setempat.

Halaman:

Editor: Iyan Irwandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x