DPC Repdem Kabupaten Cirebon Siap Kerahkan 500 Bapor untuk Amankna Suara Pemilu dan Menangkan Ganjar Pranowo

- 30 Agustus 2023, 18:07 WIB
Ilustrasi Pemilu 2024.
Ilustrasi Pemilu 2024. /ilustrator/Kliwon/ANTARA

KABARCIREBON - Dewan Pimpinan Cabang Relawan Perjuangan Demokrasi (DPC Repdem) Kabupaten Cirebon, bakal mengerahkan 500 Barisan Pelopor (Bapor) untuk pengamanan suara Pemilu dan memenangkan Ganjar Pranowo, menjadi presiden RI sekaligus Calon Legislatif (Caleg) dari PDI Perjuangan.

Ketua DPC Repdem Nana Suhana mengatakan, sebagai sayap partai tentunya akan berupaya maksimal untuk memenangkan Ganjar Pranowo sebagai presiden dan menjadikan Caleg yang maju dalam Pileg mendatang di tingkat daerah, provinsi maupun pusat.

"Sekitar 500 barisan pelopor (Bapor) yang kami kerahkan untuk pemenangan dan pengamanan suara pemilu," katanya pada Rabu, 30 Agustus 2023.

Baca Juga: Melayani Kebutuhan Mobil Listrik di Cirebon, PLN UP3 Cirebon Menambah SPKLU Ultra Fast Charging

Pria yang biasa dipanggil Nana ini menjelaskan, Bapor yang dipersiapkan untuk pemenangan Ganjar Pranowo sekaligus pengamanan suara saat pemilu nanti, akan berada di tempat strategis.

"Pa Ganjar yang memiliki pengalaman dalam berbagai bidang, tentunya dapat membawa Indonesia maju dan rakyat sejahtera. Selain itu, Pa Ganjar mempunyai komitmen kuat untuk mendengarkan aspirasi masyarakat, sehingga kami yakin Gus Pa Ganjar mampu membawa Indonesia lebih baik dan lebih maju juga mampu menyejahterakan masyarakat," jelasnya.

Masih dikatakan Nana, tak hanya memenangkan Ganjar Pranowo menjadi presiden, Repdem juga siap menjadikan Caleg yang maju dalam Pileg mendatang untuk duduk di parlemen pusat, provinsi maupun daerah. Salah satu Caleg DPRD Kabupaten Cirebon daerah pemilihan (Dapil) 5, Sudarto.

"Tentunya sangat diperlukan anggota dewan nanti, seperti Kang Darto, yang senantiasa membela masyarakat," ujarnya.

Halaman:

Editor: Epih Pahlapi

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x