Sudah Lama Terbengkalai Makam Pahlawan di Cipeujeuhwetan ini, Perlu Perhatian Serius Pemkab Cirebon

- 14 Desember 2023, 05:10 WIB
Desa Cipeujeuhwetan Kecamatan Lemahabang Kabupaten Cirebon, ternyata memiliki makam pahlawan. Akan tetapi, terbengkalai dan minim perhatian dari Pemerintah Kabupaten(Pemkab) Cirebon.
Desa Cipeujeuhwetan Kecamatan Lemahabang Kabupaten Cirebon, ternyata memiliki makam pahlawan. Akan tetapi, terbengkalai dan minim perhatian dari Pemerintah Kabupaten(Pemkab) Cirebon. /Foto/Supra/KC/

KABARCIREBON - Desa Cipeujeuhwetan Kecamatan Lemahabang Kabupaten Cirebon, ternyata memiliki makam pahlawan. Akan tetapi, terbengkalai dan minim perhatian dari Pemerintah Kabupaten(Pemkab) Cirebon.

Makam pahlawan Sirnalaya yang berlokasi tak jauh dari pertigaan Cipeujeuh ke arah barat, hanya pihak desa yang terus lakukan pembenahan.

Salah satunya, membangun akses jalan ke lokasi setempat.

Baca Juga: Pendaftaran PPS Masih Berlangsung, Lurah di Kota Cirebon Ini Imbau Warganya Agar Menggunakan Hak Pilih

Kuwu Desa Cipeujeuhwetan, Cecep Supriatna mengatakan, pihak desa lakukan pembenahan di lokasi makam pahlawan, yang selama ini seakan terlupakan.

"Bangunan yang ada di sekitar makam mulai ditertibkan dan pembangunan area parkir juga musola," katanya disela kegiatan, Rabu (13/12/2023).

Cecep menjelaskan, pihak desa terus lakukan pembenahan di lokasi tersebut agar warga sekitar dan masyarakat umum mengetahui akan adanya makam pahlawan di desa ini.

Baca Juga: SMPN 10 Jadi Calon Sekolah Adiwiyata Tingkat Kota Cirebon

"Secara swadaya dan dari donatur, kami membangun musola dan membenahi berbagai sarana penunjang yang ada di sekitar makam pahlawan. Bila sudah tertata, kami akan menggandeng pihak sekolah, untuk edukasi para siswa, agar mengetahui jasa pahlawan," jelasnya.

Halaman:

Editor: Epih Pahlapi

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x