Sidak Keselamatan, Dishub Kabupaten Cirebon Temukan Kendaraan tak Laik Pakai

- 18 Desember 2023, 17:04 WIB
Dishub dan Polresta Cirebon melakukan pemeriksaan kesehatan kepada para pengemudi jelang Nataru.
Dishub dan Polresta Cirebon melakukan pemeriksaan kesehatan kepada para pengemudi jelang Nataru. /IST /

KABARCIREBON - Dalam inspeksi mendadak (sidak) terkait keselamatan berkendara, Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Cirebon menemukan beberapa kendaraan di sejumlah PO Bus di daerah ini, tidak laik pakai.

Kegiatan yang dilakukan Senin (18/12/2023) tersebut bekerja sama dengan Polresta Cirebon menjelang Libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2023-2024.

"Inspeksi keselamatan ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan bersama menjelang pelaksanaan Nataru dan persiapan OPS lilin 2023," ujar Sekretaris Dinas Perhubungan Kabupaten Cirebon, Hilman Firmansyah.

Baca Juga: Siapa Pj Bupati Majalengka Pengganti Karna Sobahi? Bocorannya dari Pemprov Jabar, Ini Sosoknya

Dalam pelaksanaan kegiatan ini, kata dia, hadir beberapa pejabat baik dari bidang lalin dan angkutan jalan, serta pihak kepolisian mulai dari satlantas, Bidokkes dan unit narkoba.

Selain dilakukan pemeriksaan ramchek kendaraan, menurut Hilman, ada pemeriksaan surat-surat kendaraan, pemeriksaan Sistem Manajemen Keselamatan (SMK) dan K3, serta pemeriksaan kesehatan pengemudi. Termasuk test urine bagi pengemudi kendaraan angkutan umum.

"Dari hasil pemeriksaan kendaraan dan SMK di PO Bus Sahabat, terdapat beberapa temuan terkait dengan kendaraan bus. Misalnya, pintu darurat yang seharusnya bebas hambatan ternyata digunakan untuk kursi penumpang, sehingga kondisi ini menjadi atensi Dishub untuk disampaikan ke manajemen PO," katanya.

Baca Juga: Diintip dari CCTV, Maling Motor Ini Diringkus Polisi Karangampel Indramayu

Termasuk, kata dia, kondisi ban di bengkel, ada beberapa ban vulkanisiran yang sudah tidak laik pakai.

Sementara itu, Kasubkoor Lingkungan Perhubungan Kabupaten Cirebon, Dudung menyampaikan, semua sopir kendaraan baik yang utama maupun cadangan dilakukan pemeriksaan.

Halaman:

Editor: Fanny Crisna Matahari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x